Pasangan memang merupakan orang yang sangat dekat dengan kita dan mengerti apa yang kita mau. Tentu, hanya dengan pasangan kita bisa mencurahkan isi hati dan rencana masa depan yang hendak kita lakukan. Namun, dalam berhubungan dengan pasangan, tentu kita tidak bisa terhindar dari yang namanya masalah. Salah paham dan perbedaaan pendapat adalah beberapa hal yang wajar dan sering terjadi dalam hubungan dengan pasangan. Tidak dipungkiri memang hal demikian terkadang memicu pertengkaran yang hebat dan membuat hubungan menjadi berantakan. Anda harus mulai menyadari bahwa pertengkaran yang terjadi hanyalah akan merugikan Anda sendiri. Nah, pada kesempatan ini kita akan membahas beberapa hal terkait cara jitu rujuk dengan pasangan setelah bertengkar yang bisa Anda lakukan. Simak beberapa ulasan singkat di bawah ini dan dapatkan solusi terbaik untuk Anda dan pasangan.
Sponsor : kezia skin expert
- Diam sejenak
Saat bertengkar dengan pasangan, ada kecenderungan ketidakmauan mengalah pada semua pihak. Masing-masing pasangan merasa benar dengan semua argumentasi yang ia berikan. Hal ini tentu saja akan mengakibatkan pertengkaran yang semakin hebat dan sulit untuk dikontrol. Selain itu, jika semua pihak tidak bisa menahan emosi dan terus mengeluarkan kata-kata untuk membenarkan dirinya, maka akan sulit untuk meredakan pertengkaran yang terjadi. Nah, salah satu solusi yang bisa Anda lakukan di sini adalah diam sejenak. Diam sejenak adalah hal yang penting untuk Anda lakukan untuk menghentikan pertengkaran. Ini bukanlah tAnda bahwa Anda kalah namun justru Anda lebih dewasa untuk mengatasi masalah yang ada. Dengan begini, maka adu argumentasi dengan pasangan tidak akan terjadi lagi.
- Meminta maaf
Hal yang paling penting untuk dilakukan jika Anda ingin rujuk dengan pasangan setelah pertengkaran adalah meminta maaf. Meminta maaf adalah salah satu solusi terbaik untuk dilakukan. Dalam hal ini, permintaan maaf yang tulus adalah salah satu tanda bahwa Anda semakin dewasa dan Anda berpikir jauh bahwa permasalahan yang tidak diselesaikan hanya akan membawa kehancuran pada sebuah hubungan. Nah, jika Anda merasa bahwa anda-lah penyebab dari pertengkaran yang terjadi, maka bersikaplah gentle dan meminta maaf yang tulus dengan pasangan anda. Utarakan alasan Anda dengan jelas sehingga tidak lagi terjadi salah paham. Tentu, jika Anda benar-benar tulus, pasti pasangan Anda juga akan memaafkan dan Anda bisa rujuk kembali.
- Libatkan pihak ketiga
Jika pertengkaran yang terjadi termasuk sulit untuk dihandle oleh dua orang yang berseteru karena keduanya tidak mau mengalah dan pertengkaran semakin kompleks, maka melibatkan pihak ketiga adalah salah satu solusi terbaik yang bisa ditempuh. Pihak ketiga di sini adalah negosiator yang berfungsi untuk memberikan jalan tengah pada Anda dan pasangan Anda yang sedang bertengkar. Dengan adanya pihak ketiga sebagai negosiator ini diharapkan akan dicapai kesepatakan atau penyelesaian dari pertengkaran yang terjadi sehingga Anda akan rujuk kembali dengan baik. Anda bisa menunjuk anggota keluarga sebagai pihak ketiga untuk negosiator atau rekan yang Anda anggap memiliki wibawa dan sikap kedewasaan yang bisa dipercaya mengatasi masalah Anda yang sedang terjadi.
- Buat kesepakatan
Mengajak pasangan untuk berbicara serius demi meredakan pertengkaran yang terjadi adalah salah satu cara yang tepat untuk Anda lakukan. Perlu dipahami bahwa salah satu penyebab dari pertengkaran yang terjadi adalah kesalahpahaman tentang hal yang bisa saja sepele. Nah, dengan mengajak pasangan Anda untuk berbicara serius berdua, Anda bisa menjelaskan apa yang menjadi penyebab salah paham dan buatlah kesepakatan dengannya. Membuat kesepakatan ini adalah salah satu cara agar pertengkaran karena hal sepele tidak perlu terjadi lagi. Selain itu, kesepakatan yang dibuat dapat dijadikan salah satu cara Anda memahami apa yang menjadi keinginan dan pendapat dari pasangan Anda. Untuk kesan yang lebih romantis dan suasana yang lebih kondusif, Anda bisa mengajaknya berbicara sembari menyantap makan malam.
- Mengenang masa lalu
Tidak ada salahnya Anda membuka album foto Anda dengan pasangan Anda sesaat setelah pertengkaran terjadi. Ya, membuka kenangan masa lalu dapat menjadi salah satu solusi yang bisa Anda lakukan untuk menyadari bahwa pertengkaran yang terjadi bukanlah hal yang baik untuk dipertahankan. Anda tentu akan mengetahui bagaimana bahagianya Anda di masa lalu saat Anda dan pasangan Anda tidak memiliki masalah apapun dan menjalani hari berdua dengan penuh cinta. Kesadaran semacam ini akan mengalahkan ego Anda untuk tetap bertahan pada sikap keras kepala Anda yang menyebabkan pertengkaran dengan pasangan anda. Nah, coba renungkan beberapa hal tersebut dan ajaklah pasangan Anda untuk memikirkannya berdua.
Beberapa poin di atas merupakan tips yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi pertengkaran yang terjadi dengan pasangan Anda. Pertengkaran merupakan hal yang wajar terjadi karena perbedaan persepsi dari pasangan. Namun, jangan sampai hubungan yang terbangun sejak lama dan dilandasi sikap saling cinta akan hancur hanya karena pertengkaran yang disebabkan hal sepele. Pahami pula apa yang pasangan Anda inginkan sehingga pemahaman Anda bisa mengatasi permasalahan yang dihadapi. Dengan mengatasi pertengkaran yang terjadi, tentu Anda akan menjadi lebih dewasa dalam bersikap.