Kemampuan berbicara di depan umum atau biasa disebut dengan kemampuan public speaking adalah sesuatu yang penting untuk dimiliki. Hal tersebut tentunya bukan tanpa alasan. Karena seperti yang diketahui dengan perkembangan jaman maka profesi yang dimiliki juga ikut mengalami perkembangan untuk mengimbanginya. Apabila dulu, bekerja cukup di belakang meja maupun di belakang komputer maka sekarang ini menjadi lain cerita lagi. Hal tersebut disebabkan karena pekerjaan pada jaman sekarang menuntut seseorang untuk bisa berbicara di depan publik. Baik dalam jumlah orang yang terbatas ataupun jumlah orang yang lebih besar lagi. Hal tersebutlah yang kemudian membuat skill dari public speaking menjadi sangat dibutuhkan. Agar nantinya informasi yang ingin disampaikan di depan publik menjadi sempurna tersampaikan. Karena memang tidak bisa dipungkiri lagi bahwa berbicara di depan banyak orang memang bukanlah sebuah pekerjaan yang mudah. Apalagi apabila jumlah orang tersebut berada dalam kapasitas yang besar. Maka sudah dapat dipastikan bahwa hal tersebut akan semakin mempersulit. Sehingga tidak heran apabila mereka yang sanggup yang melakukan kemampuan public speaking di depan begitu banyak orang seringkali mengundang decak kagum. Apalagi apabila orang tersebut berjenis kelamin wanita maka pujian tentu akan semakin meriah datang kepadanya. Hal tersebut tentunya bukan tanpa alasan. Alasan utamanya adalah para wanita yang selama ini dipandang sebelah mata nyatanya mampu memberikan kapasitas mereka yang tidak main-main. Sehingga tidak heran apabila kemudian para wanita handal ini dijadikan panutan oleh mereka yang juga ingin mengikuti jejaknya. Berikut ini tiga wanita inspiratif sebagai public speaker.
- Najwa Shihab
sponsor: halo jasa.
Nama seorang Najwa Shihab tentunya sudah tidak asing lagi di telinga banyak orang. Hal tersebut tentunya bukan tanpa alasan. Dimana alasan utamanya adalah karena Najwa Shihab dikenal sebagai seorang presenter yang begitu handal. Hal tersebut dapat terlihat ketika ia sedang membawakan acaranya di televisi ataupun ketika membawakan sebuah seminar kejurnalistikan. Dimana semua hal tersebut semakin menegaskan bahwa Najwa Shihab adalah seorang wanita yang memiliki kemampuan public speaking yang begitu luar biasa. Dimana hal tersebut bukanlah sebuah isapan jempol belaka. Berbagai penghargaan maupun pengakuan sudah didapatkan oleh wanita yang dikenal dengan kecerdasannya ini. Tentu semua skill public speaking tersebut tidak datang begitu saja kepada seorang Najwa Shihab. Dibutuhkan jam terbang, latihan dan juga pengalaman yang terus dikombinasikan dengan sebegitu rupa. Sesuatu yang kemudian membentuk Najwa Shihab seperti sekarang. Namun Najwa Shihab sendiri dikenal dengan kepribadiannya yang ramah dan juga rendah hati. Sehingga bagi mereka yang ingin memiliki kemampuan public speaking seperti dirinya maka ada satu hal yang tidak boleh dilewatkan. Hal tersebut ternyata tidak lain adalah rasa percaya diri. Bahkan Najwa Shihab dengan jelas mengatakan bahwa rasa percaya nantinya akan membentuk mental yang berguna di hadapan publik ketika melakukan public speaking nantinya. “Yang paling penting itu percaya diri. Biar nanti mentalnya kuat untuk menghadapi berbagai kemungkinan yang bakal terjadi di depan publik. Mulai dari mengikuti teks hingga harus improvisasi. Semua akan berjalan kalau punya percaya diri dan mental yang bagus.” Jelas Najwa Shihab.
- Merry Riana
Dikenal sebagai motivator wanita nomor satu di Indonesia tentunya sudah membuat nama Merry Riana tidak perlu dipertanyakan lagi. Berprofesi sebagai seorang motivator tentunya membuat Merry Riana harus berhadapan dengan ratusan bahkan ribuan orang setiap harinya. Bukan hanya cukup dengan berbicara di depan mereka semua namun juga memberikan motivasi agar mereka mampu berjuang menggapai kesuksesan seperti yang mereka inginkan. Tentu hal tersebut membutuhkan sebuah skill public speaking yang teentunya tidak bisa sembarangan. Untuk itulah keberhasilan Merry Riana dalam memberikan motivasi yang penuh semangat dan juga menguggah semangat banyak orang menjadi sebuah inspirasi sendiri. Bahwa nyatanya ada seorang wanita yang memiliki pengalaman sekaligus skill public speaking yang luar biasa. Sesuatu yang pastinya kemudian membuat banyak wanita di luar sana yang ingin mengikuti jejaknya. Dimana ternyata Merry Riana selalu berpegang teguh pada satu hal untuk bisa menjaga kualitas public speakingnya. Yakni dengan cara menambah keyakinan bukan mengurangi rasa takut. Karena Merry Riana percaya bahwa menghilangkan rasa takut bicara di depan publik adalah sebuah kemustahilan. Yang bisa dilakukan untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan cara menambah keyakinan bahwa kita bisa untuk melakukannya. Maka keberanian tersebut akan datang dan memberikan kekuatan pada diri untuk menghadapinya.
- Zivanna Letisha
Nama terakhir yang bisa dimasukan ke dalam wanita inspiratif karena kemampuan public speakingnya adalah Zivanna Letisha. Hal tersebut bukannya tanpa alasan. Mengawali karirnya sebagai Putri Indonesia lantas Zivanna Letisha mengembangkan sayap berkarirnya dengan menjadi seorang news anchor. Dimana baik sebagai putri Indonesia maupun sebagai news anchor tentunya memiliki satu benang merah yang sama. Yakni kemampuan public speaking yang harus mumpuni. Dan Zivanna Letisha menunjukan bahwa dia mampu mengemban tanggung jawab tersebut dengan baik. Sesuatu yang kemudian membuat banyak wanita yang pasti ingin menjadi seperti Zivanna Letisha. Dimana Zivanna Letisha memberikan tips bagi mereka yang ingin menguasai kemampuan public speaking yaitu dengan cara menguasai konten materi yang dibawakan sekaligus mempersiapkan diri sematang mungkin.
Ketiga wanita yang sudah menjelaskan tips mereka dalam public speaking tentunya bisa dijadikan referensi. Dan satu yang tidak bisa dipungkiri adalah penguasaan bahasa yang baik apabila ingin menjadi seorang public speaker. Maka Halo Jasa adalah tempat yang tepat untuk mencari Guru Bahasa Inggris yang bisa memberikan ilmu yang tepat. Karena kemampuan berbahasa yang baik adalah modal yang penting bagi mereka yang ingin menjadi seorang public speaker tidak terkecuali wanita.