Nutrisi patah tulang wajib dikonsumsi agar cepat sembuh memang salah satu langkah yang harus ditempuh. Setiap orang pasti menginginkan tulang yang kuat untuk bisa beraktivitas dengan normal. Ketika tulang mengalami cidera, sebut saja patah tulang maka butuh penangan ektra supaya cepat kembali pulih. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh berbagai hal misalnya cidera dan tulang rapuh. Operasi adalah jalan yang ditempuh, selain itu pengobatan juga harus dilakukan oleh alhi medis agar bisa sembuh dengan cepat. Mengkonsumsi makanan kaya gizi juga pilihan tepat yang akan diberikan.
Sponsor: perawatan wajah
Daftar nutrisi yang diperlukan untuk penderita patah tulang
Hampir semua makanan sehat bisa menyembuhkan tulang patah dengan cepat. Tetapi ada beberapa gizi penting yang paling diperlukan. Berikut lima nutrisi penting bermanfaat untuk mengembalikan tulang yang patah supaya cepat sembuh.
- Protein
Protein dikenal orang sebagai sumber nutrisi yang baik untuk pertumbuhan sel dan jaringan. Protein merupakan zat makro yang penting untuk membangun jaringan baru pada tulang yang patah menjadi normal. Protein juga berperan dalam penyerapan kalsiun lebih banyak sehingga kepadatan tulang dapat dicapai. Penelitian dari Tufts Unversity mengaku jika mengkonsumsi makanan tinggi protein bisa mempercepat penyembuhan tulang dengan komposisi 70 gram setiap hari bagi orang dewasa. Sementara jumlah asupan protein normalnya sekitar 56-65 gram. Beberapa sumber makanan berprotein sudah pasti ada dalam daging, telur, susu dan semua jenis kacang.
- Kalsium
Setelah protein, ada pula kalsium yang berperan aktif dalam membentuk kepadatan tulang. Sumber kalsium yang dikonsumsi nanti akan diolah dalam tubuh dan akan disalurkan atau disimpak ke dalam tulang. Alhasi, kepadatan dan kekuatan tulang dapat terbentuk. Berkat tugas utama kalsium, maka asupan tinggi zat ini sangat dibutuhkan. Beberapa daftar makanan tinggi kalsium diantaranya ikan salmon, bayam, brokoloi, almond, kedela dan susu.
- Vitamin D
Vitamin juga dibutuhkan untuk kesehatan tulang termasuk vitamin D. Tak kalah baiknya dengan kalsium dan protein, vitamin D berfungsi untuk menjaga tulang secara menyeluruh. Tak hanya menyembuhkan tulang yang cidera saja, vitamin D adalah lemak larut yang bermanfaat untuk menjaga kalsium supaya mudah diserat dan nantinya akan dibutuhkan untuk memperbaiki jaringan tulang rusak. Sumber vitamin D bisa didapat dengan mengkonsumsi susu, beragam ikan laut, keju, dan telur. Berjemur di bawah matahari pagi sekitar 10 menit juga sudah mampu memberi tambahan vitamin D.
- Vitamin K
Vitamin K ternyata bisa berguna untuk membantu proses penyembhan tulang. Meski dikenal sebagai zat pencegah pendarahan dan penyembuh luka, kenyataanya vitamin ini bermanfaat untuk menyerap kalsium dari makanan yang dikonsumsi. Sifatnya yang mudah larut dalam lemak membantu penyembuhan tulang paah kembali normal dengan cepat. Sumber vitamin ini bisa didapat dengan mengkonsumsi brokoli, kale, kol,
- Vitamin C
Jangan salah jika ternyata vitamin C bisa sebagai penyembuh patah tulang. Meski sering dikenal sebagai zat penyembuh sariawan, antioksidan pada vitamin in berperan dalam meningkatkan kekebalan tubuh sekaligus memperbaiki jaringan pada tulang yang rusak. Vitamin C membantu menyerap kalsium atau mineral lain dengan maksimal. Banyak sumber vitamin C yang bisa didapat, beberapa diantaranya ada pada buah aneka jeruk-jeruan, mangga, pepaya, tomat dan brokoli.
Memiliki kondisi tubuh dengan cidera patah tulang bisa mengganggu aktifitas dan gerak. Oleh sebab itu, guna menjaga kesehatan dan menyembuhkan tulang cidera dengan cepat dibutuhkan pula makanan bergizi. Jangan lupa melatih kembali tulang dengan aktivitas ringan supaya fungsi tulang kembali normal.