Layanan Go Massage biasanya seringkali kita manfaatkan untuk keperluan kecantikan dan kebugaran tubuh. Go Clean juga terkadang menjadi alternatif kita dalam memesan layanan kebersihan dikala kita sedang sibuk. Namun berita mencengangkan ramai diperbincangkan belakangan ini. Layanan GoLife ditutup, layanan ini ditutup karena berbagai aspek, mulai dari wabah pandemi yang menjadikan orang enggan memesan layanan massage karena akan terjadi kontak fisik, hingga menurun nya demand konsumen karena minimnya kebutuhan layanan kebersihan.
Penutupan ini disampaikan oleh Co-CEO dari Gojek, bahwa mereka akan menutup layanan GoLife, tak hanya itu, mereka juga berencana menutup layanan GoFood Festival, layanan foodcourt yang diselenggarakan Gojek. Alasan yang hampir serupa, minimnya aktifitas masyarakat menjadikan layanan ini harus ditutup karena minim nya keinginan masyarakat untuk pergi keluar rumah untuk sekedar makan.
penutupan layanan golife, merupakan sebuah inisiatif dimana Gojek berencana untuk berfokus pada pelayanan transportasi mereka, yang merupakan komoditas utama penghasilan bisnis mereka. Selain itu mereka juga berfokus pada pelayanan antar makanan mereka dan juga uang elektronik (gopay) yang meningkat pesat penggunaan nya hingga 2x lipat dalam beberapa waktu belakangan ini.
Ditengah hebohnya penutupan sejumlah layanan GoLife, perusahaan sejenis, yakni Halo Jasa belakangan ini menerima angka kenaikan order yang cukup signifikan. Alasan nya jelas, karena adanya migrasi konsumen dari pengguna GoLife ke Halo Jasa. Tinggi nya angka kenaikan ini juga berdampak pada meningkat nya mitra ex GoLife yang berencana mendaftar menjadi vendor di Halo Jasa.
Sementara untuk mitra yang kini kehilangan potensi pekerjaan nya dan bergantung pada GoLife hingga kini telah diberikan penyuluhan dan apa yang harus mereka lakukan sebelum layanan benar-benar ditutup total. Gojek mengatakan pada media Kompas bahwa mereka akan memberikan sejumlah pelatihan bagi mitra yang sudah tak lagi bergabung dengan GoLife. Seperti memberikan program solidaritas COVID-19 berupa pemberian dana bagi mitra mereka yang aktif.
Selain itu mereka juga memberikan layanan pelatihan online yang bisa diakses oleh mitra GoLife terdampak agar mereka memiliki skill dan keahlian lain atau tambahan untuk mereka mencari pekerjaan pengganti ini.
Untuk ladies yang berencana untuk mencari alternatif jasa pijat jika terbiasa memesan Go Massage, bisa beralih ke Halo Massage. Jenis layanan yang beragam dan juga range harga yang bersaing membuat mereka bisa diandalkan. Terlebih, Halo Jasa juga menyediakan beberapa layanan lain yang bisa ladies manfaatkan seperti Halo Clean (Jasa Cleaning Service), Halo Auto (Jasa Cuci mobil dan Motor) dan juga Halo Fix (Jasa Service AC). Aplikasi mereka pun sudah tersedia dan bisa diunduh langsung di Playstore dan juga Appstore.
Layanan pijat dari Halo Massage pun dilengkapi dengan berbagai macam jenis layanan yang bisa dipilih, seperti reflexology, full body massage, hingga kerokan, pijat tradisional yang digemari banyak warga Indonesia dengan teknik kerok dengan alat khusus. Berbeda dari GoLife yang tidak memiliki layanan tersebut dan hanya berfokus pada layanan-layanan pijat saja.
Selain itu Halo Jasa pun menyediakan metode pembayaran non-tunai seperti DANA dan juga Halo Point, uang elektronik karya mereka sendiri.