Rambut ku

Manfaat Teh Hitam Untuk Rambut

Teh memang menjadi salah satu jenis minuman yang cukup awam di masyarakat Indonesia, karena telah sering dikonsumsi dalam kehidupan sehari-hari. Namun, bagi yang awam dengan jenis-jenis teh, terdapat beberapa jenis teh yang ada dan beredar di pasaran, antara lain teh hijau, teh olong dan teh hitam. Teh yang sering dikonsumsi adalah teh hitam dan menjadi salah satu bahan minuman yang mudah sekali didapatkan. Secara umum, apapun jenis tehnya, mengkonsumsi seduhan teh memang dipercaya memberikan efek kesehatan bagi tubuh. Selain untuk kebutuhan kesehatan tubuh, teh hitam juga bisa dimanfaatkan untuk perawatan rambut.

Manfaat Teh Hitam Untuk Rambut

sponsor: kezia skin expert.

Perawatan rambut dengan teh hitam dapat memberikan manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Berikut ini manfaat teh hitam untuk rambut, antara lain:

  1. Membantu mengurangi rambut rontok

Rambut yang mudah rontok artinya kurang nutrisi rambut yang berupa zat dihydrotestoterone (DHT). Jika rambut cukup dengan zat nutri ini, maka rambut akan lebih kuat sehingga terhindar dari kerontokan. Teh hitam bisa dimanfaatkan untuk perawatan rambut rontok karena mengandung zat DHT. Teh hitam dapat dimanfaatkan untuk masker rambut, melalui penggunaan air rendaman tehnya. Sebelum melakukan keramas, berikan treatment dengan air rendaman teh sebagai masker untuk didiamkan beberapa saat. Masker air teh hitam bisa digunakan seminggu sekali.

  1. Membantu mengatasi rambut bercabang

Cara yang sama seperti membantu mengurangi rambut rontok dapat dilakukan untuk tujuan mengatasi rambut yang bercabang. Rambut bercabang di bagian ujungnya menunjukkan bahwa bagian tersebut jauh dari jangkaun nutrisi. Air rendaman teh hitam yang dijadikan masker rambut ini bisa memberikan nutrisi pada bagian ujung rambut yang rentan mangalami cabang.

  1. Menjaga warna rambut alami

Manfaat lain dari teh hitam ini adalah mampu mambantu menjaga warna asli rambut. Apapun warna asli rambutnya akan bisa memancarkan keindahannya, sehingga lebih berkilau dan sehat. Cara memanfaatkan teh hitam ini pun cukup mudah,  yaitu dengan merebus kira-kira 2 sendok teh hitam hingga mendidih. Gunakan air secukupnya saat mendidihkannya. Setelah didinginkan, air tersebut bisa digunakan untuk masker rambut.

  1. Membuat rambut mudah diatur

Bagi yang memiliki rambut yang susah diatur ada baiknya untuk mencoba treatment perawatan menggunakan teh hitam. Rambut yang susah diatur biasanya memang rambut mudah kusut sehingga susah pula ketika menyisirnya. Dengan rambut yang mudah diatur maka penampilan akan lebih terlihat dan terawat.

  1. Membantu mengatasi ketombe

Ketobe memang menjadi masalah utama yang sering terjadi utamanya pada rambut yang cenderung mudah berminyak dan mudah berkeringat. Dengan adanya ketombe yang menempel pada kulit kepala, akan memberikan dampak rasa gatal pada kulit kepala. Dengan cara yang sama seperti dijelaskan semula, teh hitam dapat mengurangi masalah ketombe dan kandungan antiseptik pada teh hitam dapat mengurangi ketombe yang membandel.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });