Manfaat Buah

Manfaat Air Buah Kelapa Bagi Kesehatan

Pohon kelapa memang salah satu jenis tanaman yang hampir semua bagian tanamannya bermanfaat  mulai dari akar, batang, daun, dan buahnya semua dapat dimanfaatkan oleh manusia. Buah kelapa merupakan salah satu jenis buah favorit yang sering diburu oleh banyak orang karena rasa airnya yang lezat serta mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan. maka dari itu tidak heran jika banyak pedagang buah kelapa khususnya kelapa muda yang banyak menjajakan dagangannya diberbagai tempat. Beberapa manfaat air buah kelapa bagi kesehatan yang perlu Anda ketahui, diantaranya adalah:

Manfaat Air Buah Kelapa Bagi Kesehatan

Sponsor: pemutih wajah

Kandungan  buah kelapa: 

Kalau kita perhatikan, air buah kelapa mengandung isotonik alami untuk membantu proses penyegaran tubuh dari dalam. Air kelapa juga sumer mineral terbaik untuk mengatasi masalah dehidrasi dan menyempurnakan asupan air dalam tubuh. Buah kelapa mengandung Vitamin C, Asam nikotinat, Asam pantotenat, biotin, riboflavin, dan asam folat.

1. Mengatasi dehidrasi

Dehidrasi merupakan suatu kondisi dimana tubuh mengalami kekurangan cairan. Dehidrasi dapat terjadi karena kehausan, kelelahan, atau karena faktor sakit. Meminum air kelapa dipercaya dapat mengatasi dehidrasi yang melanda tubuh Anda. hal ini karena air kelapa bersifat hampir sama dengan cairan tubuh sehingga sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi air kelapa ketika mengalami dehidrasi agar cairan tubuh yang hilang dapat terisi kembali.

2. Menyehatkan pencernaan

Selain dapat mengatasi dehidrasi dalam tubuh, air kelapa juga bermanfaat untuk menyehatkan pencernaan. Air kelapa banyak mengandung mineral serta berbagai vitamin yang sangat bagus untuk menjaga kesehatan pencernaan. Mengkonsumsi air kelapa secara rutin dipercaya dapat menghindarkan pencernaan dari sembelit atau susah buang air besar yang dapat memicu munculnya wasir atu ambeien. Jika pencernaan terjaga kesehatannya maka tubuh juga akan merasakan dampak kesehatan dari air kelapa ini.

3. Menyehatkan ginjal

Ginjal manusia normal berjumlah 2 pasang. Walaupun jumlahnya 2 namun saling berhubungan antara satu dengan lainnya. Air kelapa dipercaya dapat menjaga kesehatan ginjal Anda. kandungan kalium yang terdapat dalam air kelapa dapat menyehatkan ginjal  serta melarutkan batu ginjal yang tumbuh di dalam ginjal yang membuat kesehatan ginjal Anda menjadi terganggu.

4. Mengontrol diabetes

Air kelapa juga ampuh untuk mengontrol kadar gula berlebih dalam darah yang dapat menyebabkan penyakit diabetes. Mengkonsumsi air kelapa secara rutin dapat melancarkan peredaran darah serta mengontrol kadar gula dalam darah sehingga dapat menurunkan resiko terkena diabetes dan penyumbatan pada pembuluh darah.

5. Menangkal radikal bebas

Radikal bebas merupakan sumber utama masuknya berbagai macam penyakit ke dalam tubuh. Mengkonsumsi air kelapa yang kaya akan anti oksidan dapat menangkal radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh melalui makanan yang mengandung obat-obatan serta zat berbahaya yang dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan dalam tubuh Anda.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });