beberapa ungkapan menyatakan dan mengatakan bahwa anda adalah apa yang anda makan, ya itu benar adanya. tetapi apakah hal tersebut berarti semua orang membutuhkan suplemen kecantikan berbentuk pil ataulah bubuk agar memiliki kondisi kulit yang baik?
Menurut Jamie Ahn, pendiri sekaligus konseptor New York City Luxe Townhouse Spa, Anda bisa miliki kulit cantik nan sehat, tapi tidak cukup hanya dengan ritual perawatan wajah saja, melainkan bantuan alami dari suplemen kecantikan.
“Manfaat suplemen kecantikan untuk kulit akan memberi perhatian lebih pada kulit. Sejumlah kandungan bahan di dalam suplemen akan bisa melakukan penetrasi lebih intens pada darah dan membuat manfaatnya lebih terasa,”
Jamie pun menyarankan Anda untuk memilih suplemen kecantikan berkualitas yang mengandung bahan efektif dan mampu menutrisi lebih lama.
Sebagai contoh, jika Anda terbiasa menggunakan serum ilmuninating untuk memberi efek glowing dan mulus pada wajah, saatnya beralih pada suplemen kulit. Pasalnya, m anfaat suplemen kecantikan untuk kulit diklaimjustru bekerja dua kali lipat untuk kecantikan kulit.
Sekarang ini memang tersedia beragam pil dan bubuk kecantikan sebagai asupan bagi kulit, tapi disarankan memilih yang sesuai dengan kebutuhan dan kulit Anda. Mulailah dari jenis kulit Anda terlebih dahulu untuk mengetahui asupan vitamin apa yang diperlukan.
Lebih lanjut, Jamie mengatakan bahwa mengonsumsi suplemen pun tidak akan memberi hasil instan. Pasalnya, tetap diperlukan proses untuk menunggu hasilnya. Selain itu, m anfaat suplemen kecantikan untuk kulit jugawajib ditunjang oleh pola hidup sehat dan syarat lainnya.
“Suplemen yang baik tidak menunjukkan hasil instan, tapi lambat laun terjadi perubahan secara signifikan seperti kesehatan kulit, warna kulit yang perlahan mencerah, bening, serta mulus,” jelas Jamie.
Terkait soal pilihan jenis suplemen yang berbentuk pil atau bubuk, semuanya tergantung preferensi masing-masing. Direkomendasikan adalah jenis suplemen yang paling mudah untuk dicerna tubuh dan mudah disaring serta menyerap ke dalam kulit.
Jamie merekomendasikan suplemen dalam bentuk bubuk minuman yang bisa dicampur dengan beragam superfood lainnya seperti salad, minuman smoothie, dan lainnya.