Tips dan Trik

Cara Mudah Dalam Mengatasi Stres

Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa hidup dari waktu ke waktu selalu menyimpan banyak tantangan maupun kesulitan. Baik kesulitan tersebut berbentuk kesulitan finansial, kesulitan dalam hubungan, kesulitan dalam pekerjaan dan masih banyak bentuk kesulitan lainnya. Sesuatu yang tentunya tidak diinginkan oleh banyak manusia namun tentu mereka tidak memiliki kuasa untuk menghentikannya. Dimana apabila kesulitan dan tantangan tersebut seringkali memicu satu hal yang dialami oleh banyak orang diluar sana. Hal tersebut tidak lain adalah stress. Seperti yang diketahui, salah satu penyebab utama stress adalah apabila ada sesuatu yang menjadi beban pikiran dan biasanya melebihi dari apa yang sanggup dipikirkan. Hal tersebutlah yang kemudian memicu terjadinya stress. Sesuatu yang nyatanya banyak menjadi keluhan orang pada jaman sekarang. Tentu hal tersebut dapat dimaklumi. Apalagi apabila melihat tekanan hidup yang semakin berat dari waktu ke waktu. Namun yang seringkali menjadi masalah bukanlah stress itu sendiri namun efek samping dari strees tersebut. Yakni dimana biasanya akan membuat orang mulai diserang psikisnya hingga puncaknya adalah mengalami depresi. Sesuatu yang tentunya sangat merugikan. Karena akan membuat orang mulai kehilangan tujuan hidupnya. Sebuah hal yang bisa saja membuat orang mengambil jalan praktis sekaligus nekad. Padahal jawaban terbaik untuk menghilangkan stress adalah dengan menghadapinya. Untuk itulah, berikut ini akan dijelaskan cara mudah dalam mengatasi stress:

  1. Mengekspresikan Rasa Stress Dalam Batas Wajar

Hal pertama yang bisa dilakukan untuk mengatasi stress adalah dengan mengekspresikannya. Barangkali selama ini banyak yang beranggapan bahwa hanya kebahagiaanlah yang pantas dibagi dengan orang lain. Sedangkan sesuatu seperti kesedihan atau kekecewaan harus disimpan sendiri. Inilah letak kesalahan banyak orang selama ini. Hal tersebut tidak lepas nantinya segala kesedihan maupun kekecewaan yang disimpan sendiri dalam waktu lama akan berakumulasi menjadi stress. Dan apabila stress tersebut dibiarkan maka bukan tidak mungkin bisa menghasilkan depresi. Untuk itulah langkah pertama untuk mencegah hal tersebut sampai terjadi adalah dengan mengekspresikannya. Tentu yang perlu diingat adalah bentuk ekspresi tersebut adalah harus dalam batas sewajarnya saja. Bisa dengan membuat sebuah tulisan, membuat curhat di blog hingga menceritakannya pada orang-orang yang dipercayai. Dimana hal tersebut akan sangat ampuh dalam meringankan beban stress. Karena membuat kita menyadari bahwa kita tidak sendirian menanggung semua beban tersebut.

Menghadapi Rekan Kerja Yang Menyebalkan

  1. Mencoba Bersyukur Lebih

Banyak yang merasa ketika masalah datang dan kemudian menumpuk menjadi stress maka seakan hidup yang dimiliki tidak berguna lagi. Bahkan menganggap bahwa hidupnya yang paling sengsara dan juga susah diantara yang lainnya. Dimana anggapan tersebut nantinya malah hanya akan membuat rasa stress tersebut akan semakin terasa berat saja untuk ditanggung. Jadi cara paling terampuh untuk melawannya adalah dengan bersyukur. Rasa syukur bisa dibilang akan menjadi obat terampuh untuk mentralisir segala hal negative di pikiran kita. Hal tersebut tidak lepas karena rasa bersyukur membuat kita bukan hanya menghargai hidup yang kita miliki namun juga menghargai diri kita sendiri sebagai pribadi. Bahwa kita menyadari masih banyak orang di luar sana yang tidak seberuntung kita dan menyadari bahwa sesulit apapun masalah yang sedang dihadapi selama kita masih hidup maka jalan keluar akan selalu ada. Sehingga bersyukur terhadap hidup yang telah dimiliki bisa menjadi jawaban terbaiknya.

Cara Mudah Membuat Hidup Lebih Bahagia2

  1. Ciptakan Suasana yang Positif

Hal berikutnya yang bisa membantu untuk mengatasi stress adalah dari lingkungan kita sendiri. Hal tersebut tidak lepas karena lingkungan akan membentuk sebagian besar dari pribadi kita sekaligus mood kita. Jadi setelah mengetahui hal tersebut maka normalnya lingkungan yang baik akan memberikan efek baik sedangkan lingkungan yang buruk juga akan memberikan hal yang setimpal. Sehingga sangat penting untuk menciptakan suasana yang positif setiap harinya. Apalagi saat sedang mengalami stress. Maka jangan perburuk hal tersebut dengan melakukan hal-hal yang membuat suasana menjadi lebih negative. Semisal marah, menggerutu hingga memarahi orang lain. Hal tersebut sama sekali tidak berguna bahkan hanya akan membuat rasa stress semakin berkembang biak. Suasana positif sendiri bisa diciptakan dengan mendengarkan musik favorit, menonton acara hiburan, pergi berlibur hingga berbagi dengan orang yang dicintai.

Cara Mudah Membuat Hidup Lebih Bahagia3

  1. Tertawa Adalah Obat Terampuh

Banyak yang beranggapan bahwa ketika stress maka akan sulit sekali untuk merasakan bahagia apabila tertawa. Namun itulah gunanya stress untuk dilawan. Karena mereka yang biasanya mengatakan hal tersebut adalah orang yang betah dan membiarkan stress berdiam diri di kepalanya. Walaupun tentu dengan tertawa tidak akan lantas serta merta menghilangkan stress. Karena yang bisa dilakukan tertawa hanyalah meringankan stress anda. Namun itu tentunya lebih baik daripada tidak berkurang sama sekali. Tertawa memang sudah lama diketahui adalah obat terampuh dari segala kesedihan maupun beban pikiran. Seperti yang diketahui ketika tertawa, tubuh akan melepaskan hormon stress. Sehingga membuat tubuh merasa lebih senang sekaligus tenang. Tentu dengan batasan sewajarnya saja. Dimana tertawa itu bisa didapatkan dengan menonton film maupun acara komedi.

Tips Fokus Berkarya Walaupun Mood Acak Acakan

Stress memang bisa terjadi pada siapa saja. Apalagi dengan segala tuntutan hidup yang seringkali tidak berjalan sesuai dengan ekspektasi. Namun tentu bukan alasan agar menerimanya begitu saja. Karena rasa stress hanya akan semakin membesar apabila tidak dihadapi  maupun diatasi dengan benar. Maka empat langkah yang sudah dijelaskan diatas bisa menjadi salah satu opsinya.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });