Batik merupakan salah satu peninggalan kekayaan bangsa Indonesia. Bakan dunia telah mengakui bahwa baik merupakan salah satu komoditi yang sangat prestisius milik bangsa Indonesia. Batik di Indonesia terbilang sangat beragam sekali. Setiap daerah di Indonesia bahkan bisa memiliki corak khas batik yang berbeda-beda. Corak batik Aceh dengan corak batik jawa memiliki ciri khas yang tidak sama. Begitu pula corak batik jawa dengan corak batik dari madura pun memiliki perbedaan yang khas. Beragam corak batik yang khas pada setiap daerah ini membuat batik yang tak pernah ketinggalan zaman untuk dikenakan.
Agaknya upaya pemerintah untuk semakin membumikan batik pada rakyat indonesia melalui berbagai anjuran dan peraturan seperti setiap hari jumat seluruh aparatur sipil negara harus mengenakan batik untuk bekerja, semakin hari semakin membuahkan hasil. Batik yang awalnya dikenal sebagai pakaian yang ketinggalan jaman mulai bangkit kembali. Kini image batik bukanlah pakaian yang hanya dikenakan oleh orang-orang tua. Namun para muda mudi pun kini tak enggan mengenakan batik untuk kegiatan sehari-hari.
Dulu batik hanya dikenakan dengan model pakaian tradisional. Bagi laki-laki model pakaian batiknya selalu berupa kemeja, baik tangan panjang maupun tangan pendek. Coraknya pun terkesan monoton misalnya batik motif parang maka keseluruhan bagian kemeja tersebut bermotif parang. Sedangkan perempuan mengenakan batik untuk setelan kebayanya, khususnya sebagai jarik / kemben yang menutupi bagian bawah tubuhnya. Namun agaknya di masa saat ini berbagai inovasi model pakaian batik telah semakin berkembang. Para designer tanah air telah membuat banyak sekali gebrakan yang mendobrak citra batik sebagai pakaian yang kuno dan monoton.
Karena itulah kini batik tidak hanya dikenakan orang-orang tua, namun pemuda-pemudi pun gemar dan bangga mengenakan batik. Dulu batik hanya dikenakan saat acara formal, kini batik bisa juga dikenakan saat acara nonformal. Tak heran bila permintaan komoditas pakaian batik ini semakin meningkat tajam. Sehingga kini batik tidak hanya diproduksi dengan cara batik tulis dan batik cap saja, namun juga mulai memanfaatkan teknologi modern dengan adaya batik sablon atau print.
Lantas apa sajakan inovasi batik yang membuatnya tidak pernah ketinggalan jaman untuk dikenakan? Ini dia inovasi batik yang cocok sekali dengan kamu yang trendy.
- Kemeja batik bertema bola
Bagi anda pecinta bola, saat ini banyak bermunculan kemeja batik yang bertemakan club-club bola internasional. Perpaduan batik dengan berbagai logo yang menggambarkan club-club bola favorite dari luar negeri membuat kemeja batik ini terlihat semakin menarik dan keren abis. Pastinya bagi anda yang mengatakan diri pecinta sepak bola luar negeri, anda wajib memiliki setidaknya satu potong pakaian kemeja batik yang bertemakan club sepak bola favorit anda. Kemeja batik ini bisa anda gunakan baik untuk acara formal maupun acara non formal. Tetap kece untuk di gunakan. Bahkan warna dominan batiknya pun akan disesuaikan dengan warna khas club sepak bola favorit anda.
- Batik yang dibuat menjadi dress terusan lengan pendek
Selain inovasi kemeja bertemakan club sepak bola, ada juga inovasi yang saat ini lagi ngetrend di kalangan para artis nasional. Batik motif parang yang khas dari jawa di buat menjadi suatu dress tanpa lengan dan terusan hingga menjadi celana bagi para wanita. Dress ini memang dibuat terusan, di lihat dari atasan yang tampil tanpa lengan akan membuat penampilan anda menjadi makin imut dan menggemaskan. Apalagi dress ini terusan hingga celana gombrang yang mengerucut di ujung. Anda bisa menambahkan aksesoris berupa sabuk berwarna senada ddengan dress ini sehingga makin terlihat mempesona. Artis-artis yang diketahui pernah mengenakan pakaian ini antara lain ayu ting ting, iis dahlia, dan masih banyak lagi.
- Blazer yang bercorak batik
Bagi anda pria yang senang tapil elegan dalam setiap kesempatan anda mungkin bisa mencoba mengenakan blazer press body dengan hiasan batik sebagai pemanisnya. Meskipun tidak selruhnya terbuat dari batik, namun tetap saja blazer ini merupakan salah satu inovasi pakaian batik dengan menyatukan kultur timur dengan kultur barat. Dengan mengenakan blazer yang bercorak batik, selain anda terkesan rapi dan formal anda juga bisa terliat lebih elegan dengan corak batik dan warna gelap yang membuat anda tampil misterius. Asal anda tahu bahwa para wannita lebih banyak yang tergila-gila dengan pria yang misterius.
- Dress batik rok
Dress terusan dengan bagian bawah berupa rok mungkin sudah banyak anda temui di berbagai macam butik. Namun bagaimana dengan dress terusan dengan bagian bawah berupa rok ini terbuat dari kain batik dnegan motif yang dinamis dan warna-warna cerah. Tentu akan membuat siapapun wanita yang memakainya menjadi lebih cantik dan menggemaskan. Anda akan dapat menampilkan sosok yang ceria dan riang saat mengenakan batik dress terusan berupa rok ini. Anda juga bisa menambahkan aksesoris sabuk dengan warna permen untuk semakin mempercantik dress anda. Atau mengenakan payet-payet berbentuk bunga pada bagian sisi depan dress. Ini akan semakin mempercantik penampilan anda di depan publik.