Info Kedokteran

Ciri Obat Kadaluarsa Dan Tidak

Obat memang menjadi pilihan utama bagi seseorang yang sedang didera penyakit. Mengkonsumsi obat secara teratur membuat kita cepat sembuh. Banyak sekali jenis obat yang kini tersedia di apotek yang beberapa di antaranya cukup mudah untuk kita dapatkan. Terkadang, untuk salah satu penyakit saja terdapat hingga puluhan jenis obat. Nah, hal yang harus disadari dan diperhatikan saat memilih obat selain komposisinya adalah tanggal kadaluwarsa atau expired date. Obat yang sudah kadaluwarsa tentu sudah tidak layak konsumsi dan malah akan menjadi bahaya yang baru bagi tubuh Anda. Memang, obat dalam kemasan sudah mencantumkan tanggal kadaluwarsanya, akan tetapi bagaimana jika ternyata kita memiliki obat tanpa kemasan? Nah, beberapa ciri obat kadaluarsa dan tidak sesuai dengan jenis obatnya. Lihat secara detail dan terapkan dalam konsumsi obat Anda.

Ciri Obat Kadaluarsa Dan Tidak.2

Sponsor : dr rochelle skin expert

  1. Obat padat

Obat yang banyak tersebar dan dikonsumsi oleh masyarakat adalah obat yang padat. Jenis obat yang padat ini terdapat beberapa varian, seperti kapsul, pil dan juga serbuk. Lalu, bagaimana ciri obat padat yang sudah expired atau kadarluarsa? Ada beberapa ciri yang harus Anda ketahui di sini. Pada umumnya, obat padat yang kadaluwarsa akan cenderung berubah warna, rasa, bau dan juga konsistensinya. Obat padat dan kapsul yang mudah menyerap air cenderung akan menjadi lebih lengket dan rusak. Ketebalan tablet akan berkurang dan kemasan pada kapsul biasanya akan rusak. Selain itu, untuk obat padat yang sudah dihaluskan menjadi serbuk, maka serbuk akan terlihat lebih menggumpal dan berbau kurang sedap. Jika mengetahui obat milik Anda mengalami perubahan demikian, jangan di konsumsi.

  1. Obat semisolid

Jenis obat kedua yang banyak digunakan adalah obat semisolid. Nah, jenis obat yang satu ini juga memiliki beberapa variasi yang banyak ditemukan di sekitar kita, seperti salep, pasta, krim, dan juga jeli. Obat ini lebih sering digunakan untuk pengobatan luar tubuh. Lantas, bagaimana ciri obat semisolid yang telah kadaluwarsa? Pada jenis obat ini, kondisi expired ditandai dengan perubahan konsistensi pada salep dan juga krim. Obat semisolid tidak lagi menyatu tetapi terpisah-pisah dan nampak lebih lembut. Selain itu, persebaran obat pada tempatnya juga kurang merata. Hal ini di sebabkan oleh terjadinya reaksi kimia yang seolah membuat obat menjadi menguap. Jika obat sudah jauh dari masa kadaluwarsa, baunya pun cenderung akan lebih menyengat.

  1. Obat cair

Biasanya, obat cair diberikan kepada anak-anak dan memiliki rasa yang lebih manis. Pembuatan obat cair digunakan untuk memudahkan pasien mengkonsumsinya karena beberapa pasien memang mengalami kesulitan untuk menelan obat yang lebih padat. Nah, lalu bagaimana ciri obat cair yang sudah kadaluwarsa? Pada umumnya, obat cair memiliki aroma yang segar dengan bentuk yang tidak terlalu kental, kecuali pada obat-obat tertentu. Ciri obat cair yang sudah tidak bagus atau kadaluwarsa adalah adanya perubahan yang cukup signifikan dari baunya. Obat cair yang kadaluwarsa kan berbau lebih menyengat dan juga lebih kental dari sebelumnya. Selain itu, warna obat juga akan memudar dan cenderung pucat. Jangan sekalipun mengkonsumsi obat cair Anda jika kondisinya sudah sedemikian buruk.

  1. Gas

Jenis obat lain yang juga digunakan untuk meredakan penyakit yang diderita oleh seseorang adalah gas. Ada beberapa variasi obat berbentuk gas ini, seperti oksigen. Nah, biasanya, penderita asma memerlukan obat ini untuk meredakan sesak nafas yang ia derita. Ciri obat gas yang bagus adalah adanya tekanan yang kuat sehingga oksigen dapat menyembur dengan kuat dan oksigen yang tidak berbau. Jika obat berupa gas ini kadaluwarsa, maka akan terjadi beberapa perubahan yang cukup signifikan. Oksigen yang kadaluwarsa memiliki tekanan yang tidak stabil, yang dapat disebabkan oleh aerosol yang bocor. Kebocoran yang terjadi juga akan mempengaruhi kandungan gas nya, seperti menjadi lebih berbau dan tidak begitu segar.

  1. Obat tablet

Tablet menjadi jenis obat yang paling sering diberikan oleh dokter pada pasien mereka. Memang, obat tablet terbukti lebih mudah disimpan dan pemberian bisa disesuaikan dengan kebutuhan pasien. Pada obat tablet yang masih bagus, bentuknya akan sangat padat dan simetris. Warna dari obat cenderung cerah dengan bau yang biasa-biasa saja. Akan tetapi, jika obat sudah kadaluwarsa, cirinya pun akan berubah dengan sangat drastis. Obat tablet adalah obat yang mudah menyerap air. Ciri kadaluwarsa dari obat tablet ini adalah permukaan yang lebih lengket, bentuk yang berubah dan warna yang memudar. Pada beberapa jenis obat, bau obat tablet yang kadaluwarsa cenderung sangat menyengat dan tidak enak.

Beberapa ciri obat kadaluwarsa yang dijelaskan di atas menurut jenis obatnya tentu harus Anda perhatikan secara serius. Hal ini sangat penting karena obat yang kadaluwarsa akan menjadi sangat berbahaya jika dikonsumsi. Obat yang harusnya menjadi pereda penyakit akan menjadi racun yang baru bagi penderita jika dikonsumsi melebihi batas kelayakannya. Selain itu, dalam memilih obat, usahakan Anda meminta resep dokter demi keamanan konsumsi. Bila dalam waktu tertentu Anda membeli obat tanpa resep dokter, pastikan terlebih dahulu Anda mengenali obat tersebut. Bila perlu, carilah informasi mengenai obat yang akan Anda beli. Gunakan alternative internet atau tanyakan pada penjual obat yang Anda percaya.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });