Tips najwa shihab menjadi wanita yang merdeka. Hari kemerdekaan tentunya merupakan hari besar bagi rakyat Indonesia. Karena pada hari inilah, semua bangsa Indonesia merayakan hari dimana mereka semua bisa bebas dari cengkraman penjajah. Tapi makna kemerdekaan juga harus tidak sampai disitu saja. Karena tidak bisa dipungkiri bahwa selama ini masih banyak yang diliputi keraguan dalam merayakan kemerdekaan maupun bagaimana cara mengapresiasi kemerdekaan. Agar nantinya bisa menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelum-belumnya. Tidak terkecuali pada mereka yang bergender wanita. Karena tidak seperti pada jaman dahulu yang dimana antara pria dan wanita masih dibedakan haknya. Namun untuk kali ini, setiap gender memiliki kewajiban dan hak yang sama. Sehingga untuk mengisi kemerdekaan ini maka para wanita dituntut untuk bisa menjadi sosok wanita yang inspiratif. Dan apabila menyebutkan wanita inspiratif di Indonesia tentunya akan sangat ganjil apabila tidak menyebutkan nama dari Najwa Shihab. Hal tersebut tentunya bukan tanpa alasan. Alasan utamanya adalah karena Najwa Shihab telah dikenal luas oleh berbagai pihak sebagai seorang public speaker handal dan juga mampu menginspirasi banyak pihak. Sehingga tidak berlebihan apabila kemudian menyebut Najwa Shihab sebagai seorang wanita yang inspiratif. Sesuatu yang kemudian pastinya membuat banyak wanita di luar sana ingin meniru langkah dari Najwa Shihab menjadi wanita yang merdeka sekaligus inspiratif seperti berikut ini:
sponsor: produk pemutih wajah.
- Berani Mengeluarkan Pendapatnya
Tips untuk menjadi wanita merdeka yang diberikan oleh Najwa Shihab adalah dengan berani mengeluarkan pendapatnya. Karena memang tidak bisa dipungkiri bahwa selama ini masih banyak orang khususnya para wanita yang merasa ragu-ragu untuk mengemukakan pendapatnya. Terutama mengemukakan pendapatnya di muka umum. Sesuatu yang tentunya sudah harus mulai ditinggalkan maupun dilupakan untuk menjadi sosok wanita yang merdeka. Karena banyak hal yang bisa diubah kea rah yang lebih positif dengan mengemukakan pendapat yang dimiliki. Namun sayangnya, selama ini masih banyak wanita yang ragu-ragu untuk mengemukakan pendapatnya. Berbagai alasan pun lantas melatarbelakangi hal tersebut. Mulai dari rasa percaya diri hingga latar belakang pendidikan yang dimiliki. Padahal Najwa Shihab percaya bahwa kebebasan berpendapat juga adalah salah bentuk Negara yang sudah merdeka. Namun tentunya kebebasan berpendapat yang dimaksud adalah kebebasan berpendapat yang positif dan juga dapat dipertanggung jawabkan. Hal tersebut seperti yang pernah diucapkan oleh Najwa Shihab bahwa wanita juga harus memiliki keberanian dan rasa percaya diri untuk mengungkapkan pendapat yang dimiliki. Agar nantinya pendapat mereka bisa membawa perubahan yang lebih baik tentunya. “Selama ini kita mindset bahwa lebih baik untuk diam. Namun apabila tidak sesuai dengan porsinya maka diam juga adalah sebuah kesalahan. Untuk itu, apabila memang dibutuhkan maka harus berani berpendapat. Tentu dengan pemahaman yang baik.” Ungkap Najwa Shihab.
- Memberikan Kontribusi Yang Nyata
Tips berikutnya yang diberikan oleh Najwa Shihab kepada mereka yang ingin menjadi sosok wanita merdeka adalah dengan memberikan kontribusi yang nyata. Yakni kontribusi yang dapat memberikan dampak positif bagi banyak orang. Tentunya kontribusi yang nyata diberikan tersebut adalah wujud tanggung jawab positif kepada tanah air. Sesuatu yang selama ini seringkali mulai dilupakan oleh banyak orang. Dimana kontribusi yang nyata ini bisa berasal maupun datang dari profesi maupun passion yang dimiliki. Seperti yang dilakukan oleh seorang Najwa Shihab bahwa meskipun dia telah memiliki karir yang cemerlang namun bukan berarti lantas dia tidak bisa memberikan kontribusi positif lainnya bagi banyak orang. Hal tersebut seperti yang dilakukan oleh seorang Najwa Shihab. Yakni dengan cara menyebarkan virus membaca bagi banyak orang. Sesuatu yang kemudian membuat Najwa Shihab ditunjuk untuk menjadi duta baca. Tanggung jawab ini langsung dilakukan oleh Najwa Shihab dengan cara memberikan puluhan buku pada banyak pihak yang membutuhkan. Terutama pihak-pihak yang jauh dari pusat kota dan kesulitan untuk bisa mendapatkan sumber dari ilmu. Padahal seperti yang diketahui bahwa membaca adalah salah satu cara untuk bisa mendapatkan pengetahuan yang lebih. Namun sayangnya masih banyak anak-anak Indonesia yang belum mendapatkan kesempatan ini. Hal tersebutlah yang kemudian membuat Najwa Shihab lantas merasa terpanggil untuk memberikan kontribusi nyata pada negaranya. Salah satunya dengan cara memberikan buku pada mereka yang dibutuhkan.
- Berkarya Tanpa Meninggalkan Jati Diri
Tips terakhir yang diberikan oleh Najwa Shihab pada wanita yang menjadi sosok inspiratif sekaligus mandiri adalah dengan berkarya tanpa meninggalkan jati diri. Yakni keberanian berkarya sesuai dengan passion yang dimiliki namun tidak melupakan akar jati dirinya sebagai seseorang yang berasal dari Indonesia. Karena memang tidak bisa dipungkiri bahwa selama ini masih banyak orang yang sibuk berkarya namun melupakan jati dirinya sebagai seseorang yang berasal dari Indonesia. Hingga ia mulai melupakan akar jati dirinya dan tersesat hanya menjadi seseorang yang mengikuti trend. “Yang paling, jangan lupa kalau kita itu orang Indonesia. Harus bisa memperlihatkan kalau kita punya tanggung jawab atas apa yang kita miliki.” Jelas Najwa Shihab.
Sosok seornag Najwa Shihab sebagai sosok wanita inspiratif tentu sudah tidak perlu diragukan lagi dalam memberikan inspirasinya. Tidak terkecuali inspirasi dalam menjadikan seorang wanita menjadi seorang wanita yang merdeka sepenuhnya.