Manfaat Tanaman

Manfaat Buah Kelengkeng Bagi Kesehatan

Manfaat Buah Kelengkeng Bagi Kesehatan

Buah kelengkeng adalah salah satu jenis buah dari keluarga buah duku dan mempunyai rasa yang sangat manis. Tidak heran jika hampir semua orang menyukai buah manis ini mulai dari anak – anak sampai orang dewasa semua menyukai manisnya buah tersebut. Selain rasa buahnya yang manis serta mempunyai nilai komoditas yang tinggi buah kelengkeng juga bermanfaat bagi kesehatan Anda. berikut ini beberapa manfaat buah kelengkeng bagi kesehatan yang perlu Anda ketahui, diantaranya adalah:

Sponsor: cream pemutih wajah

Saat ini sudah banyak yang mulai menanam buah kelengkeng karena selain rasanya yang manis buah kelengkeng juga mempunyai nilai jual yang tinggi sehingga dengan menanam buah kelengkeng dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.

  • Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Manfaat buah kelengkeng yang pertama adalah meningkatkan kekebalan tubuh (sistem imun). Buah kelengkeng banyak mengandung vitamin C dimana vitamin C perperan penting dalam meningkatkan kekebalan tubuh Anda. sistem imun berfungsi untuk menjaga tubuh agar tetap fit dan sehat serta menghalau berbagai penyakit yang akan masuk ke dalam tubuh. Dengan rutin mengkonsumsi buah kelengkeng yang kaya akan Vitamin C akan membuat daya tahan tubuh Anda meningkat serta menjaga kesehatan tubuh Anda dari serangan penyakit.

  • Menjaga Kesehatan Tulang

Menjaga kesehatan tulang mutlak dilakukan agar terhindar dari masalah pengeroposan tulang atau osteoporosis. Karena tulang merupakan penopang berat tubuh manusia sehingga kesehatannya harus dijaga. Buah kelengkeng dipercaya mengandung zat tembaga yang berfungsi untuk menjaga kesehatan serta memperkuat tulang Anda. tulang yang sehat dan kuat akan menghindari resiko terserang osteoporosis serta masalah tulang lainnya.

  • Menjaga Kesehatan Mata

Mata adalah alat penglihatan manusia yang harus selalu senantiasa dijaga kesehatannya. Mengkonsumsi buah kelengkeng dipercaya dapat menjaga kesehatan mata Anda. karena buah kelengkeng mengandung zat roboflavin yaitu suatu zat yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata serta mencegah mata dari resiko terkena gangguan mata seperti katarak dan lain sebagainya. Dengan rutin mengkonsumsi buah kelengkeng maka kesehatan mata dan penglihatan Anda akan selalu terjaga.

  • Menjaga Kesehatan Kulit

Mempunyai kulit yang mulus dan sehat adalah dambaan setiap orang. Mengkonsumsi buah kelengkeng secara rutin dipercaya dapat memberikan dampak yang positif bagi kulit Anda. kelengkeng banyak mengandung vitamin C serta mempunyai sifat anti penuaan sehingga sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit Anda. kulit yang terjaga kesehatannya akan menurunkan resiko terjadinya penuaan dini pada wajah seperti keriput serta munculnya garis – garis wajah. Mengkonsumsi buah kelengkeng juga bermanfaat membuat kulit menjadi lebih kenyal dan sehat

  • Mempercepat Proses Penyembuhan

Buah kelengkeng sangat bermanfaat untuk mempercepat proses penyembuhan bagi luka serta penyakit. Hal ini terjadi karena buah kelengkeng mengandung zat polifenol di dalamnya dimana polifenol berfungsi untuk melawan radikal bebas yang masuk masuk kedalam tubuh serta dapat mencegah kerusakan sel tubuh sehingga sangat bermanfaat membantu proses penyembuhan. Untuk itu buah kelengkeng sangat baik dikonsumsi bagi Anda yang mempunyai luka di tubuh Anda.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });