Memeriahkan hari kemerdekaan dengan berbagai permainan seperti talik tambang, gigit koin, atau panjat pinang itu sudah biasa. Namun bagaimana dengan jenis olahraga unik saat Agustusan yang bisa membuat kemeriahan HUT Republik Indonesia ini makin semarak? Tak hanya bikin seru, olahraga yang dilakkan pada perayaan 17 Agustus itu bisa menambah semangat diri untuk berani tampil sehat. Dan berikut ini daftar olahraga yang bisa Anda rencanakan buat perayaan 17 Agustus lebih meriah.
Sponsor: perawatan wajah
1. Sepak Bola Daster
Permainan sepak bola sudah bukan lagi permainan yang asing ditelinga banyak orang. Tak hanya itu, sepak bola juga sudah menjadi salah satu olahraga favorit yang sering kali digunakan untuk tiap perayaan dan perlombaan. Supaya permainan ini lebih seru dan berbeda dari biasanya, coba gunakan daster atau pakaian yang biasa digunakan oleh para ibu dirumah. Daster selanjutnya digunaan oleh para pemain laki-laki lengkap dengan sepatu olahraga. Olahraga sepak bola ini bisa dimainkan dengan cara seperti biasa namun dengan keunikan tersendiri. Selain memangkas banyak kalori, sepak bola yang dilakukan pada Agustusan ini bisa membuat para penonton tertawa karena tingkah laku dan kostum para pemain yang mengundang tawa.
2. Permainan Voli
Olahraga yang bisa ikut dalam kemeriahan 17 Agustus berikutnya adalah voli. Olahraga ini umum dimainkan oleh 6 orang untuk tiap tim. Olahraga bola voli membutuhkan stamina yang cukup agar bisa memainkan bola. Dan ketika stamina pria itu terbentuk maka bisa digunakan untuk aktivitas lainnya. Tak hanya seru memeriahkan Agustusan, manfaat lain melakukan permainan voli ini adalah bisa membakar lemak lebih efektif, melancarkan sistem metabolisme tubuh, mempebaiki sistem metabolisme, saraf dan otot hingga membantu tubuh membakar banyak kalori. Jadi, ingin perayaan kemerdekaan Anda lebih positf, coba ikuti permainan bola voli ini.
3. Lari Balap Karung
Balapan karung sudah sering dijadikan perlombaan primadona menyambut semarak kemerdekaan Indonesia. Meski dibilang sebagai permainan, tetapi balap karung termasuk jenis olahraga lari loh. Balap karung bisa dilakukan dengan banyak versi permainan misalnya balap karung estafet, balap karung kelereng, balap karung helm dan masih banyak variasi lainnya. Ada banyak manfaat yang bisa didapat dengan mengikuti olahraga sekaligus perlombaan ini diantaranya meningkatkan rasa percaya diri, membangkitkan disiplin dan konsentrasi, serta membakar banyak kalori. Untuk bisa melakuka permainan ini, tentunya harus mempersiapkan karung goni, dan permainan akan menarik banyak penonton.
4. Dance Competition
Untuk yang satu ini keliahatan masih jarang dilakukan, namun tak ada salahnya dicoba. Dance atau tarian bisa digunakan untuk permainan caranya dengan membentuk tim yang terdiri dari 2 atau beberapa orang untuk bermain. Tiap tim nanti akan melakukan gerakan senam sesuai dengan irama musik. Tak hanya seru, dance competition ini bermanfaat untuk kebugaran fisik, membakar kalori dan pastinya menyehatkan tubuh.
Beberapa olahraga diatas bisa Anda gunakan untuk memeriahkan 17 Agustus di kampung atau kota kelahiran. Semarak HUT kemerdekaan RI sudah selayaknya selalu kita jaga agar salah satu ciri budaya bangsa ini tak tergerus zaman. Semoga jenis permainan dan olahraga diatas bisa bermanfaat untuk Anda dan semakin membuat seru di hari pesta rakyat.