Olahraga

Panduan Memilih Personal Trainer Yang Tepat

 

panduan memilih personal trainer yang tepat

Panduan Memilih Personal Trainer Yang Tepat – Gaya hidup adalah pilihan, ingin jadi sehat, kaya, atau santai semuanya bisa dipilih. Saat Anda berada di Indonesia, gaya hidup yang digunakan cenderung lebih santai, mudah bahkan mengunjungi tempat kebugaran harganya cukup terjangkau. Menyewa pelatih pribadi juga tidak semahal di negara-negara barat. Bagi Anda yang ingin menyewa pelatih pribadi atau personal trainer maka perlu memperhatihan hal-hal penting termasuk profesionalisme yang ia terapkan.

 Sponsor: halojasa

panduan memilih personal trainer yang tepat

Menjadi seorang pelatih  trainer merupakan salah satu pekerjaan yang bisa dibilang paling berkembang pesat di dunia. Sebut saja data dari Departemen Buruh US,  dimana jumlah trainer bisa naik hingga 44% di periode 2001-2011 dibanding pekerja dari profesi lain. Di Indonesia sendiri termasuk Jakarta, gym dimana mana bisa ditemui. Artinya, semakin banyak pula jumlah personal trainer yang mempromosikan jasanya. Akibat hal itu, tentunya para pelanggan harus pandai cara memilih mana personal trainer yang sesuai kebutuhan.

Ditambah lagi menjamurnya industri kebugaran bisa membuat orang sulit memilih dimana tempat yang terbaik untuk mencapai penurunan berat badan atau kesehatan tubuh. Berikut beberapa petunjuk bagaimana cara memilih personal trainer yang  berkualitas. Paling penting dan utama dari seorang pelatih profesional adalah bisa berkomunikasi dengan baik tentang fungsi anatomi dan fisiologi tubuh sekaligus manfaat yang didapat dengan latihan. Pastikan pelatihan yang anda pilih memiliki titel bersertifikat yang handal tak hanya kualifikasi dalam segi teori namun juga pengetahuan dalam praktiknya.

Memilih personal trainer seperti ini akan membantu memotivasi Anda selama fitness. Cari tahu kualifikasi dan sertifikasi apa yang mereka miliki tentu dengan latar belakang pendidikan fisiologi, pelatihan atletik, kinesiologi, kesehatan, atau sejenisnya. Paling penting adalah pengalaman kerja para personal trainer.

Selanjutnya cari tahu cara trainer Anda menilai, baik penilaian seputar kekuatan, keseimbangan, pola gerak, fleksibilitas dan sebagianya. Cara ini akan membantu trainer mengetahui jenis latihan apa yang sesuai dengan Anda sehingga tidak beresiko bagi kesehatan. Penilaian juga mncakup penilaian pada nutrisi, gaya hidup atau suplemen yang sesuai dengan kebutuhan.

Personal trainer yang benar sudah jelas mengetahui bagaimana kemajuan Anda. Mereka akan mencatat dan memberi tahu program apa yang berguna untuk kemajuan Anda sehingga tahu benar akan kondisi kliennya. Cari tahu juga contoh dari beberapa program latihan yang digunakan. Sebab tidak ada program yang cocok dipakai oleh semua klien. Berikutnya, tanyakan juga pendapat personal tainer tentang media atau mesin olahraga yang digunakan. Mesin bisa membantu latihan lebih efektif dan menganalisa apakan mesin tidak menghasilkan risiko cidera.

Jadi perlu hati-hati. Terakhir, tentunya Anda harus merasa nyaman dengan pelatih pribadi. Itulah singkat hal yang bisa Anda pakai sebagai patokan untuk memilih personal trainer yang baik dan benar. Jika masih ragu, silahkan cari personal trainer di halojasa yang bisa membantu Anda memilihkan ratusan pelatih profesional. Semoga beruntung!

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });