Tubuh ku

Perawatan Tubuh Populer Ala Wanita Jepang

Perawatan Tubuh Populer Ala Wanita Jepang

Rata-rata wanita Jepang memiliki tubuh yang langsing. Bukan hanya itu. Mereka juga memiliki kulit putih yang tampak bersinar. Mungkin sebagian besar dari kita berfikir bahwa wanita jepang memiliki tubuh yang langsing karena melakukan diet yang ekstrim. Tetapi malah sebaliknya mayoritas wanita dijepang memang banyak yang menggemari makan, atau doyan makan. Apalagi dengan cuaca jepang yang memang harus membuat para masyarakat disana menjaga kesehatan. Maka tidak salah kalau orang jepang di juluki food topia, karena memang banyak sekali orang Jepang yang memiliki kegemaran untuk berkuliner.  Siapapun ingin terlihat cantik, tak hanya wajahnya yang cantik tapi bentuk tubuh yang ideal sangat berpengaruh bagi penampilan anda. rasanya kita jarang menemukan wanita jepang dengan bentuk tubuh yang berlebihan. Padahal kegiatan sehari-hari wanita Jepang hampir sama dengan wanita di Indonesia pada umumnya. Pasti sebagian dari kita bingung dan juga bertanya – tanya bagaimana sih cara perawatan tubuh mereka? Nah, pada review kali ini kita akan membahas perawatan tubuh populer ala wanita Jepang.

Perawatan Tubuh Populer Ala Wanita Jepang

sponsor: dr rochelle skin expert.

Meskipun hobi makan, para wanita jepang terlihat langsing dan memiliki tubuh yang bagus. Apalagi bila kita searching di youtube chanel yua kinoshita, dia adalah wanita jepang yang membuat iri para wanita di dunia. Dengan badan kecil dan langsing, dia mampu menghabiskan makanan dalam jumlah besar, tapi tetap langsing. Nah kira-kira, apa rahasia cantik dan langsing mereka? Berikut ini rahasianya:

1. Budaya Sarapan Sehat

kebiasaan untuk sarapan di pagi hari merupakan aktifitas wajib yang sudah diterapkan dalam keluarga di Jepang sejak usia kecil bahkan sampai dewasa, meskipun jarang orang dewasa yang masih tinggal satu rumah denga keluarga tetapi kebiasaan itu tetap berlanjut. Kebiasaan mereka adalah untuk memasak dan sarapan bersama. Menu yang dimasak pun adalah makanan yang menyehatkan. Perlu anda ketahui, bila rajin sarapan membantu mengontrol berat badan, karena jika sarapan dipagi hari maka hasrat untuk makan berlebihan disiang hari atau malam harinya lebih terkontrol.

  1. Porsi Nasi Yang Terkontrol

Bagi orang indonesia nasi adalah makanan utama yang tidak bisa dihindari. Bahkan kita cenderung makan nasi terlalu banyak. Kebiasaan orang indonesia adalah nasi yang  ditumpuk menjadi satu dalam satu piring beserta lauknya,dan terkadang berlebih untuk menambah. Sangat berbeda sekali dengan kebiasaan orang Jepang, kita sering lihat mereka baik di film atau realiti show, kebanyakan sajian orang jepang bila hendak makan, maka tidak menyatukan nasi dengan lauk dalam satu mangkuk, melainkan semuanya terpisah, lauknya dan sayuran berbeda wadah. Terbukti bahwa cara itu memudahkan mengontrol porsi makan. Bahkan isi nasi yang disajikan dimangkuk tidaklah banyak, melainkan lebih mementingkan sayuranya. Kenyataanya  kandungan yang berada pada serat  dalam sayuran bila di kombinasikan oleh lauk, mampu membuat perut kenyang.

  1. Tidak Lepas Dengan Sayur Dan Buah-Buahan Yang Berkualitas

Bila kita lihat menu atau hidangan makanan yang disajikan orang Jepang seakan wajib untuk menggunakan bahan sayuran. Selain sayuran, mereka akan suka bila mengkonsumsi buah-buahan segar. Hal tersebut sangatlah bagus untuk menjaga nutrisi tubuh agar selalu tetap sehat. Faktanya masyarakat Jepang merupakan masyarakat penggila sayuran. Karena hampir semua jenis hidangan makanan dijepang, selalu mencampurkan berbagai macam sayuran. Dalam Menikmati makanan warga Jepang menerapkan pola makan sehat yang seperti mengkonsumsi makanan rendah kalori yang tetap lezat. Selain itu, makanan disajikan dengan tatanan yang rapih, indah dan sedap untuk dipandang mata. itulah yang membuat mereka menikmati makanan mereka. Karena Menikmati makanan yang anda makan dapat membantu menekan nafsu makan tidak berlebih.

  1. Menghindari Makanan Gorengan Berlemak Jahat

Rata- rata wanita Jepang memang tidak begitu suka dengan makan-makanan seperti gorengan yang biasanya ada di indonesia yang memang mengandung banyak kalori. Mereka biasanya lebih menyukai makanan dengan hasil dimasak dan rebus, seperti Singkong dan Ubi rebus sebagai cemilan favorit. Orang jepang menyukai makanan berkuah dan tumis- tumisan dengan diproses dengan sedikit minyak. Berbanding terbalik sekali dengan kondisi di Indonesia, terbukti bahwa kita lebih suka jajanan makanan yang penting lezat tanpa mengetahui atau tidak peduli dengan cara masaknya. Contohnya serperti digoreng dengan minyak yang cukup banyak, seperti tahu isi, bakwan, martabak dan lain sebagainya. Hal tersebut tetntu sangatlah berpengaruh pada asupan kalori dan jika tidak dibakar kalori tersebut maka akan menjadi timbunan lemak jahat yang dapat menggemukkan.

  1. Vitamin Saat Mengkonsumsi Ikan Atau Seafood

Kita mengenal bahwa jepang kaya akan hasil tangkapan laut mereka. Sehingga mereka lebih memilih hasil laut dibandingkan makanan dari hasil ternak contohnya ayam, sapi, dan lain sebagainya. Ikan memiliki banyak protein tapi rendah kalori dan lemak. Cara mengolahnya pun berbeda, warga jepang lebih menyukai bila ikan dimasak dengan cara digoreng dengan sedikit minyak atau dikukus bahkan terkadang disajikan mentah- mentah. Beberapa jenis ikan segar yang selalu disajikan biasanya seperti salmon, tuna, sarden dan herring segar, semua itu menjadi makanan favorit warga Jepang. Dan faktanya olahan laut atau seafood, memang kaya akan asam lemak omega-3 yang baik untuk jantung kita.

  1. Bento Atau Bekal Makanan Yang Membudaya

Meskipun aktifitas warga jepang yang sibuk dan eksekutif tetapi para pekerja atau warga jepang tidaklah malu untuk membawa bekal makan sendiri. Budaya di Jepang sudah membiasakan diri membawa bekal makan kemanapun, dan hal tersebut ditanamkan sejak mereka masih menginjak banku sekolah. Sehingga mereka selalu membawa bekal, bahkan bertahan sampai mereka kuliah dan bekerja. Dengan demikian mereka hasrat untuk mengemil makan lebih terkontrol, karena cemilan yang tidak sehat yang justru membuat berat badan bertambah. Dan juga makanan hasil memasak sendiri dirumah akan terjamin kesehatannya.

  1. Menghindari Fastfood Dan Junkfood Yang Sering Dan Berlebihan

Mengkonsumsi makanan Fastfood memang terkenal dengan budaya barat, sehingga budaya tersebut seperti budaya yang modern dan identik dengan anak muda. Berbeda dengan warga jepang yang tidak menyukai makanan Fastfood yang identik dengan produk- produk atau restaurant dari amerika. Karena peneliti dan fakta membuktikan kandungan makanan fastfood yang di sebut junkfood, memang jauh dari kata sehat. Terbukti bahwa warga amerika banyak sekali yang kelebihan berat badan atau over weight karena makanan- makanan tersebut.

  1. Mengkonsumsi Tahu Dan Kedelai Yang Banyak Manfaatnya

Rahasia lain dari tubuh Wanita Jepang yang selalu terlihat cantik dan ideal adalah dengan dengan cara mengkonsumsi makanan yang berasal dari kedelai dan Tahu. Warga jepang sangat suka menyajikanya, baik itu merupakan makanan fermentasi tahu kedelai, yang menjadi makanan pelengkap sajian utama.

9. Budaya Sehat Berjalan Kaki Atau Naik Sepeda

Kita ketahui memiliki kendaraan pribadi di negara jepang sangatlah sulit, warga jepang tidak boleh memiliki mobil bila rumahnya tidak dilengkapi dengan fasilitas garasi. Sehingga naik sepeda dan jalan kaki adalah bagian dari kehidupan sehari-hari warga Jepang. Jadi tidaklah heran bila kalori dan lemak di tubuh akan cepat terbakar, dan menjadikan badan tetap sehat dan ideal.

Begitulah cara menjaga tubuh ala wanita jepang yang memang kebanyakan wanita jepang ternyata memilih hidup sehat. karena menjalani sesuatu yang berkaitan dengan sesuatu yang sehat seperti konsumsi sehat dan pola hidup sehat adalah kunci untuk memiliki tubuh yang ideal. Semoga tips dan informasi diatas dapat membantu anda.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });