Memiliki rencana liburan ke New Zealand rasanya pasti menyenangkan. Negara ini serasa memiliki daya tarik banyak turis berkat keindahan alamnya yang luar biasa. Namun terkadang, liburan ke New Zealand atau Selandia Baru bisa membuat Anda berfikir dua kali sebab biaya perjalanannya yang tidak murah. Namun meski begitu, ada cara yang bisa dilakukan untuk bisa mengunjungi neregi kiwi ini. Mau tahu seperti apa? Berikut tips melakukan perjalanan murah ke New Zealand meski tanpa harus bawa kantong tebal.
Sponsor: perawatan wajah terbaik
1. Pilih bulan tertentu
Banyak negara yang telah menerapkan liburan murah di bulan-bulan tertentu salah satunya New Zealand. Di New Zealand kamu bisa memanfaatkan bulan tertentu untuk menikmati. Salah satunya dengan memanfaatkan jalur penerbangan Denpasar Bali. Jalur ini sering digunakan untuk para pengunjung atau turis asal New Zealand yang ingin berlibur ke Bali. Jadi dengan momen yang tepat ini kamu bisa memanfaatkan jalur yang sama dengan para turis New Zealand yang ingin kembali ke kampung halamannya. Berapa harga tiket penerbangannya? Penerbangan pulang pergi dari Denpasar ke New Zealand saat musim dingin antara bulan Juni-Juli hanya dibawah 10 juta rupiah.
2. Perjalanan Backpaker
Cara murah traveling ke New Zealand yakni dengan melakukan perjalanan ala backpaker. Cara ini hanya menghabiskan sekitar 17-18 juta rupiah saja. Dana ini sudah termasuk dana super hemat dan pas untuk kamu yang ingin liburan ke New Zealand. Dengan memanfaatkan anggaran minim itu, kamu serasa benar-benar melakukan perjalanan luar biasa meski harus menekan pengeluaran. Yang paling utama tak harus pilih hotel mahal untuk bisa menginap, cukup pilih tempat penginapan seperti hostel atau penginapan biasa.
3. Cari harga hotel yang murah
Di New Zealand terdapat banyak pilihan hostel murah mulai 250 ribu per hari untuk sekali menginap. Namun jika kantong kamu banyak, dan ingin menikmati fasilitas yang nyaman tidak ada salahnya mencoba penginapan dengan tawaran harga sekitar 25 juta semalam.
4. Lakukan perjalanan bersama teman
Kita tahu bahwa liburan ke New Zealand bukan perkara murah. Berbeda jika kita liburan ke negeri sendiri yang bisa mendapatkan harga yang miring. Agar liburan kamu bisa lebih hemat, lebih baik lakukan perjalanan bersama teman untuk memangkas anggaran yang dibutuhkan seperti transportasi, penginapan atau bahkan makan.
5. Persiapan jauh hari
Paling utama agar liburan kamu ke New Zealand bisa berjalan meski dengan biasa minim caranya dengan mencari informasi sebanyak-banyaknya. Cari informasi harga murah baik perjalanan, tempat makan, lokasi liburan atau bahkan tempat penginapan. Seperti kita ketahui, pentingnya mengetahui informasi seputar harga dapat membantu kamu berjaga-jaga agar tidak ada biaya tambahan yang bisa membuat kantong kamu membengkak. Jika tidak perlu, lebih baih tidak membeli souvenir mahal.