Tips dan Trik

Tips Memakai Lip Gloss Yang Benar

Tips Memakai Lip GlossTips memakai lip gloss– Mungkin di antara sekian banyak lipstik yang berderet di meja rias, ada beberapa lip gloss diantaranya. Memang jumlahnya tidak sebanyak lipstik, namun lip gloss juga merupakan sesuatu yang penting. Dengan lip gloss, wajah Anda akan terlihat lebih segar dan cerah karena warna kilau yang terpancar dari lip gloss. Namun, banyak juga yang memakai lip gloss secara berlebihan dan membuat bibir Anda justru terlihat seperti berminyak. Nah, di sini ada beberapa tips memakai lip gloss agar tidak terlihat berlebihan.

sponsor: dr rochelle skin expert.

  1. Pilih lip gloss dengan tekstur sheer

Sebaiknya Anda memilih lip gloss dengan tekstur sheer untuk digunakan sehari-hari. Lip gloss ini mempunyai warna yang tipis dan transparan. Lip gloss jenis ini juga dapat dipadukan dengan warna apa saja baik terang maupun gelap. Karena memiliki tekstur sheer, hasilnya tidak akan terlalu mencolok.

  1. Sesuaikan lip gloss dengan warna kulit

Seperti halnya lipstik, lip gloss juga memiliki warna yang harus disesuaikan dengan warna kulit. Walaupun warna lip gloss tidak setebal lipstik, namun tetap saja akan berpengaruh banyak pada wajah Anda. Anda yang memiliki kulit terang dapat menggunakan lip gloss dengan warna yang terang juga seperti merah muda.

Bagi Anda yang memiliki warna kulit yang sedang, warna yang cocok digunakan adalah warna-warna seperti mawar, mauve, dan berry. Yang terakhir adalah kulit yang berwarna gelap, sebaiknya memilih lip gloss dengan warna cokelat, plum, dan merah.

  1. Pakailah warna lip gloss sesuai pada tempatnya

Agar terlihat lebih maksimal, pemakaian lip gloss juga harus disesuaikan dengan acara dan tempatnya. Misalnya jika Anda ingin menghadiri sebuah rapat, Anda dapat memilih warna terang dan lembut seperti merah muda. Jika Anda ingin menggunakannya sehari-hari Anda dapat memilih warna merah atau ungu gelap yang memberikan kesan seksi dan cantik. Nah, jika Anda ingin menghadiri sebuah pesta Anda dapat memilih warna oranye atau metalik agar terkesan lebih cerah dan bersemangat.

  1. Gunakan lip pencil warna putih

Terkadang warna lip gloss tidak merubah warna dengan baik, apalagi bagi mereka yang memiliki kulit bibir yang kurang terang. Jangan menggunakan lip gloss berulang-ulang hanya agar warnanya terlihat. Hal ini akan membuat bibir Anda terlihat berminyak karena penggunaan lip gloss yang berlebihan.

Untuk mengatasinya Anda dapat menggunakan lip pencil yang berwaran putih pada seluruh bibir, setelah itu gunakan lip gloss secukupnya. Dengan cara ini bibir Anda akan terlihat lebih segar dan cerah.

  1. Gunakan lip gloss di tengah bibir

Tips menggunakan lip gloss yang terhakir adalah cara penggunaanya. Mungkin Anda merasa bosan menggunakan lipstik matte karena bibir akan menjadi kering, namun Anda juga takut menggunakan lip gloss karena kilaunya yang mencolok. Itu semua tidak akan terjadi kalau Anda menggunakan lip gloss pada bagian tengah bibir.

Pertama Anda dapat menggunakan lipstik matte dan juga lip balm agar bibir tidak menjadi kering. Lalu, gunakan lip gloss hanya pada bagian tengah bibir atas dan bawah. Dengan cara ini bibir akan terlihat lebih cantik dan lip gloss juga tidak akan terlihat berlebihan.

Dengan beberapa tips memakai lip gloss tersebut, Anda tidak perlu khawatir terhadap bibir yang terlihat berminyak karena pemakaian lip gloss yang berlebihan. Semoga bermanfaat.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });