Tips memilih baju bayi yang aman. Melihat buah hati kiat tumbuh menjadi besar tentu membuat orangtua makin gemes. Terlebih jika si kecil sedang memakai pakaian yang imut dan membuatnya tampil semakin lucu. Memilihkan baju untuk bayi adalah hal penting yang harus diperhatikan. Salah membelikan baju buat si kecil justru bisa membuat kulitnya iritasi atau sebabkan biang keringat. Memilh baju bayi yang ukurannya terlalu kecil bisa membuat sang bayi sulit bergerak. Jadi perhatikan saran berikut agar bisa memilih pakaian mana yang pas untuk kulit bayi yang sensitif.
Sponsor: kezia skin expert
Tips Memilih Bahan Baju Untuk Bayi
- Bahan katun
Pemilihan bahan baju buat si kecil adalah yang nyaman dan lembut sehingga tidak membuat kulit sensitifnya merasa sakit. Bahan baju yang paling aman buat bayi adalah berbahan katun. Selain lembut, katun juga mudah menyerap keringat dan dingin saat dikenakan. Katun akan melindungi kulit bayi yang masih sensitif dari gesekan. Bahan katun yang direkomendasikan untuk bayi adalah yang terbuat dari katun organik seperti kapas yang nyaman, lembut dan aman dari bahan kimia.
- Katun dan bahan spandex
Selain baju yang terbuat dari 100% katun, baju dari campuran katun dan spandex juga baik untuk melindungi kulit bayi yang sensitif. Kedua campuran katun dan spandex bisa dikenakan untuk bayi usia 6 bulan hingga 2 tahun. Baju berbahan ini bisa membuat bayi yang aktif bergerak merasa nyaman, mudah menyerap keringat, teksturnya lembut dan fleksible alias mudah mengikuti lekuk tubuh sang bayi.
- Wol
Kain berbahan material wol adalah kain yang umumnya terbuat dari bulu domba yang lembut. Kain wol memiliki tektur tebal serta hangat dan bisa membantu melindungi tubuh bayi dari udara dingin. Baju dari wol lebih mudah untuk kering bila terkena air, mudah dibersihkan serta mudah dalam perawwatannya. Selain wol organik, kini sudah tersedia wol sintetis. Akan tetapi agar tetap menjada keamanan kulit bayi maka pemilihan wol dari bulu domba sangat disarankan.
Tips memilih pakaian untuk bayi
- Pakaian yang mudah dipakai dan dilepas
Setelah Anda memilih bahan baju untuk bayi yang aman, langkah pertama memilih pakaian untuk bayi adalah mempertimbankan pakaian yang mudah untuk dipakai dan dilepas. Baju yang praktis dan tidak sulit untuk dipakai ke tubuh bayi adalah hal penting. Jadi sebisa mungkin menghindari memakaikan si kecil pakaian yang terlalu banyak memiliki kancing atau resleting sehingga mencegah cidera pada kulit sensitifnya.
- Pakaian yang mudah dilepas saat mengganti popok
Usia bayi, popok merupakan perlengkapan yang harus selalu ada. Terkadang dalam sehari saja bayi bisa mengganti popoknya lebih dari 3 kali. Terutama jika Anda tengah melakukan perjalanan dengan si kecil, pastinya memakaikan pakaian yang mudah dilepas saat mengganti popok bayi. Hindari memakaikan baju overall yang bisa menyulitkan Anda mengganti popok.
- Ukuran baju bayi yang pas
Pastikan Anda memilihkan baju yang memiliki ukuran pas untuk dikenakan bayi. Baju yang longgar bisa memberikan kulit bayi lebih sejuk, hangat dan nyaman ketika ia aktif bergerak. Jangan sampai pakaian justru bisa membuat bayi gerah, sesak, atau tidak nyaman.
Demikian cara mudah memilihkan baju terbaik untuk bayi yang aman. Baju untuk bayi sebaiknya lebih simpel dan tidak membuat kulitnya yang sensitif itu terluka. semoga bermanfaat.