Kegiatan traveling memang memberikan begitu banyak pengalaman tak ternilai dalam setiap kegiatannya. Sehingga tidak heran apabila kegiatan traveling sudah semakin diminati oleh banyak orang untuk dilakukan. Apalagi apabila kegiatan traveling tersebut dilakukan secara berkelompok atau bersama-sama. Maka pastinya kesenangan maupun keseruan dari kegiatan traveling akan menjadi naik berkali lipat. Sehingga tidak heran apabila mereka yang melakukan kegiatan traveling jarang sekali yang memutuskan untuk melakukannya seorang diri. Karena dengan mengajak teman untuk bersama-sama melakukan traveling bukan hanya membuat kegiatan traveling menjadi lebih seru namun juga memiliki banyak manfaat dibaliknya. Mulai dari memiliki rekan ngobrol sepanjang perjalanan, teman membantu selama perjalanan hingga tentunya teman berbagai keseruan selama traveling. Sesuatu yang pastinya membuat kegiatan traveling menjadi lebih menyenangkan dan seru daripada dilakukan seorang diri. Namun tidak selamanya melakukan kegiatan traveling bersama teman traveling itu akan menjadi sesuatu yang menyenangkan. Apalagi apabila teman traveling yang dipilih untuk melakukan kegiatan traveling tersebut ternyata tidaklah tepat. Maka alih-alih mendapatkan pengalaman traveling menyenangkan yang terjadi malah sebaliknya. Yakni kegiatan traveling yang begitu menyebalkan bahkan mungkin juga mengundang emosi. Untuk itulah apabila ingin melakukan kegiatan traveling dengan mengajak teman traveling maka harus selektif dalam memilihnya. Terapkanlah beberapa syarat-syarat tertentu dalam memilihnya. Berikut ini tips memilih teman traveling yang tepat.
sponsor: cream perawatan wajah.
- Teman Yang Terlalu Fokus Dengan Barang Bawaan
Teman traveling yang patut dihindari untuk dijadikan teman traveling adalah orang yang terlalu focus dengan barang bawaan. Dimana apabila mereka ingin berpergian ke suatu tempat maka mereka akan lebih meributkan barang bawaan mereka ketimbang mempersiapkan hal lainnya yang tidak kalah penting. Seperti mempersiapkan fisik hingga mempersiapkan mental. Dimana orang yang lebih mementingkan barang bawaannya ketimbang hal lain yang tidak kalah penting biasanya adalah orang yang begitu mementingkan penampilan. Karena biasanya barang bawaan yang mereka bawa adalah barang untuk menunjang penampilan mereka sendiri. Sehingga dapat dipastikan teman yang membawa barang bawaan secara berlebihan ini akan lebih mementingkan diri mereka sendiri maupun barang bawaanya ketimbang kita. Sesuatu yang pasti nantinya begitu merugikan kita ketika melakukan kegiatan traveling. Karena bisa jadi, teman jenis tersebut akan menyuruh membawa barang bawaannya yang terlampau banyak tersebut. Sehingga rencana untuk membuat kegiatan traveling menjadi sesuatu yang menyenangkan malah bisa jadi sebaliknya. Yakni menghabiskan waktu treaveling untuk memikirkan barang bawaan tersebut ketimbang untuk menikmati kegiatan traveling. Maka apabila ingin memilih teman traveling maka ada baiknya untuk memilih teman atau orang yang barang bawaannya tidak terlalu berlebihan. Karena sudah dapat dipastikan, hal tersebut nantinya hanya akan merepotkan ketika melakukan traveling.
- Jangan Cari Teman Traveling Yang Manja
Seperti yang diketahui bahwa kegiatan traveling bukanlah sebuah kegiatan yang mudah. Dipastikan akan ada banyak hal yang menantang bahkan mungkin di luar rencana ketika melakukan kegiatan traveling. Mulai dari jenis makanan yang tidak cocok, tempat tujuan yang sulit untuk bisa dicapai hingga tempat tidur yang tidak seperti dibayangkan. Sesuatu yang pastinya membuat para traveler harus siap mental terhadap segala kemungkinan. Malah bisa dibilang, hal tersebut akan semakin menambah pengalaman lain ketika melakukan kegiatan traveling. Namun cerita akan menjadi lain bagi mereka yang memiliki sifat manja. Karena semua hal yang telah disebutkan tadi pasti akan membuat mereka hanya akan mengeluhkannya. Jadi dapat dipastikan, alih-alih bisa menikmati kegiatan traveling secara tenang yang malah terjadi sebaliknya. Yakni menghabiskan kegiatan traveling hanya untuk mendengarkan keluhan dari teman traveling kita yang manja ini. Karena seperti yang diketahui bahwa setiap hal yang tidak sesuai rencana maupun ekspektasi akan menjadi masalah besar bagi mereka yang bersifat manja. Padahal salah satu hal paling mutlak dari kegiatan traveling adalah kemampuan untuk beradaptasi dalam situasi apapun. Namun hal lain akan ditangkap oleh teman kita yang manja dan menganggap bahwa kegiatan traveling yang tidak sesuai standar mereka tak lebih dari sebuah siksaan.
- Teman Yang Merasa Tahu Segalanya
Teman berikutnya yang sebaiknya dihindari untuk dijadikan teman traveling adalah teman yang merasa tahu segalanya. Dimana biasanya mereka merasa yang paling pintar dan juga menganggap bahwa orang lain selalu di bawahnya tidak terkecuali kita. Sehingga hal tersebut seringkali membuat mereka merasa tidak perlu berunding maupun berdiskusi dengan kita ketika akan memutuskan sesuatu dalam kegiatan traveling tersebut. Hal itu tentunya akan menjadi sesuatu yang menyebalkan karena inti dari bertraveling bersama adalah menentukan dan melakukan segala hal secara bersama-sama. Namun cerita akan menjadi lain bagi mereka yang memiliki sifat merasa paling pintar sendiri. Jadi sebaiknya untuk menghindari teman jenis seperti ini jika akan melakukan kegiatan traveling.
Sebenarnya melakukan kegiatan traveling bersama dengan teman-teman tentunya akan semakin menambah daya tarik dari kegiatan itu sendiri. Karena segala sesuatu yang dilakukan secara bersama-sama memang lebih menyenangkan daripada dilakukan sendirian. Namun seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa memilih teman traveling yang tepat juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Agar nantinya kegiatan traveling menjadi kegiatan menyenangkan bukan malah sebaliknya.