Seorang ayah pasti menjadi salah satu sosok yang sangat penting untuk tumbuh kembang anak. Menjaga buah hati tetap memiliki hubungan yang dekat menjadi salah satu hal yang sangat penting untuk membuat anak dan ayah akan terus menyayangi. Awal umur dan pada masa-masa perkembangan adalah masa-masa yang sangat penting untuk mendapatkan perhatian baik itu dari ayah ataupun dari ibu. Jika sosok ayah akan dirasakan hilang, tentu hal ini bisa mengakibatkan hubungan yang renggang dan bahkan condong untuk lebih dekat bersama si ibu.
Sponsored: pemutih wajah
Biasanya karena kesibukan ayah yang begitu padat dan tidak memiliki waktu bermain bersama anak menjadi satu hal yang menyebabkan anak kurang mengenal sosok ayah. Hal yang bisa dilihat menjadi ciri-ciri anak kurang dekat kepada ayah adalah sifat ketergantungan kepada ibu dan juga rewel ketika ditinggal ibu meskipun ada ayah dirumah, hal tersebut adalah hal-hal yang menunjukkan jika memang anak kurang memiliki hubungan yang dekat dengan anak. Ada beberapa cara mudah yang bisa dilakukan untuk menjadi cara menjaga Kedekatan anak dan ayah sehingga mereka tak lagi memiliki batas hubungan antara satu dengan yang lain.
- Bicarakan Dengan Pasangan
Permasalahan ini tentu menjadi satu hal yang harus anda bicarakan dengan sang ayah. Saling bertukar pikiran tentang bagaimana seharusnya dan apa saja yang harus anda lakukan bersama suami menjadi satu hal yang sangat penting untuk dibicarakan. Anda juga bisa memberi tahu si ayah tentang apa saja yang menjadi kekurangan mereka sehingga anak menjadi sedikit jauh dari mereka. Misalnya saja ayah yang terlalu sibuk dengan urusan kantor, ayah yang kurang perhatian dengan anak ataupun berbagai hal lainnya. Menjadi seorang ibu, tentu saja anda juga harus menyiapkan segala permasalahan yang bisa anda tebak, jika memang ayah kurang memiliki waktu anda paling tidak harus meminta ayah untuk sedikit mengurangi aktivitas dan lebih memperhatikan anak mereka. Dengan membicarakan hal ini secara gambling tentu bisa membuat suami mengerti dan bisa mengurangi kesibukan yang mereka miliki.
- Memberi Susu di Malam Hari
Meskipun menjadi seorang ayah akan selalu disibukan dengan akvitias mencari nafkah diluar rumah, namun menjaga hubungan dengan anak haruslah tetap menjadi prioritas utama. Jika memang saat siang hari ayah tak bisa membantu ibu untuk menjaga atau membantu mengurus anak, ayah bisa menjaga anak pada saat malam hari. Hal ini terutama untuk anak yang masih diusia bayi dimana masih membutuhkan perhatian khusus pada saat malam hari. Bayi yang lapar dan haus pasti akan menangis dan membutuhkan susu untuk asupannya, ayah bisa memberikan susu dalam botol untuk menjaga bayi tetap tenang dan si ibu pun juga bisa istirahat dengan cukup.
- Ambil Tugas Bergantian
Jika anak sudah memasuki usia sekolah anda bisa memulai membagi tugas untuk mengantarkan anak secara bergantian antara ibu dan ayah. Jangan hanya ibu saja yang berperan aktif untuk mengantar anak saat sekolah. Ayah juga penting untuk berperan aktif untuk ikut mengantarkan anak ke sekolah secara bergantian supaya anak memiliki rasa jika memang diperhatikan oleh sang ayah. Jika tidak memungkinkan, ayah juga bisa mengambil alih berbagai tugas yang biasanya dilakukan ibu namun bisa dilakukan ayah, misalnya saja menjaga anak tidur atau menemani anak mandi tentu akan semakin mendekatkan hubungan antara ayah dan anak. Anak juga akan semakin terbiasa dan pasti akan langsung lengket bersama ayah.
- Menatap Mata
Menanamkan sikap dekat dengan anak bisa dilakukan secara dini oleh ayah. Semakin dini tentu akan semakin baik untuk membuat anak memiliki hubungan yang baik dengan ayah. Saat bayi anak sangat sensitive dengan bentuk wajah setiap orang yang ia lihat. Oleh karena itu, memberikan tatapan yang lembut kepada anak bisa menjadi salah satu cara untuk merebut perhatian dan mendapatkan perasaan yang dekat darinya. Hal ini sudah pasti akan membuat anak menjadi semakin dekat dengan si ayah.
- Menggendong
Menggendong juga menjadi salah satu kegiatan yang sangat efektif untuk semakin mendekatkan diri kepada anak. Jika ayah memang belum fasih untuk menggendong anda bisa memberikan ayah front carrier atau gendongan depan yang kemudian bisa digunakan untuk menggendong anak. Dengan posisi ini bisa memberikan kontak fisik dan juga bisa membuat anak memiliki rasa yang lebih dekat kepada si ayah.
- Jangan Membandingkan
Sangat penting untuk diingat jika membandingkan antara ayah dan ibu haruslah menjadi hal yang sangat dihindari. Misalnya saja memberikan kata-kata “jika dengan ayahmu pasti nanti cuma diajak makan, beda sama ibu” atau “nanti kalau sama ibu tak kasih permen dek” dan berbagai kalimat lainnya. Tentu hal ini bisa membuat pemikiran anak yang juga terlatih untuk membandingkan antara ayah dan ibu. Hal ini juga pasti akan sangat berpengaruh dan bisa membuat ayah menjadi lebih jauh dari ayah.
Hubungan antara ayah dan anak memang menjadi salah satu hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Terus memberikan perhatian dan terus berusaha mendekatkan hubungan dengan anak pasti akan membuat anak bisa menyayangi kedua orang tuanya. Selain itu, dengan hubungan yang dekat antara anak dan ayah juga akan membuat anak memiliki paket yang komplit antara ibu dan ayah yang tentu akan membuatnya bisa tumbuh dengan baik.
Baca juga: Cara Membuat Anak Mau Menerima Kehadiran Adik Baru