Gaya Hidup

Cara Membangun Kebiasaan Berolahraga

Beberapa penyakit disebabkan oleh kebiasaan gaya hidup. Penyakit-penyakit tersebut tidak menular, tapi bisa terjadi pada orang-orang yang cenderung memiliki gaya hidup yang tidak aktif. Gaya hidup tidak aktf, dalam hal ini berhubungan erat dengan aktivitas fisik dan berolahraga. Melakukan olahraga sebenarnya menjadi suatu kebutuhan untuk menjaga tubuh agar senantiasa prima dan sehat. Dengan melakukan olahraga rutin, maka akan membantu tubuh agar tidak mudah sakit, terutama oleh penyakit tidak menular, seperti obesitas, penyakit jantung, diabetes, hipertensi, depresi dan osteoporosis. Dengan menyadari betapa pentingnya berolahraga bagi tubuh, maka saatnya lah untuk cara membangun kebiasaan berolahraga dalam kehidupan sehari-hari.

Cara Membangun Kebiasaan Berolahraga

sponsor: kezia skin expert

Tidak ada kata terlambat utuk mebuat tubuh menjadi aktif kembali. Melakukan gaya hidup aktif dapat dimulai dengan olahraga ringan. Berolahraga tidak harus pula menggunakan peralatan mahal serta dengan latihan fisik yang cukup berat. Memulai kebiasaan berolahraga dapat dilakukan dengan beberapa tips, sebagai berikut:

  1. Realistis waktu

Melakukan olehraga, harapannya nanti akan menjadi bagian gaya hidup yang menjadi rutinitas yang tidak terpisahkan. Orang bisa melakukan olahraga karena terbiasa melakukannya. Sama halnya ketika ingin mengawali kebiasaan berolahraga, yang harus dilakukan adalah membiasakan diri untuk mau bergerak aktif sehingga menjadi kebiasaan sehat. Banyak orang yang berpendapat tidak punya waktu untuk melakukan olahraga. Hal ini sebenarnya bukan alasan yang tepat, yang ada hanyalah alasan malas saja. Berolahraga bisa dilakukan dengan durasi waktu sekitar 30 menit, yang tentu saja tidak akan mengurangi banyak waktu sehari 24 jam. Jika memang belum bisa 30 menit, maka berolahraga ringan bisa dilakukan dari durasi 15 menit, dan kemudian meningkat durasinya setiap hari.

  1. Realistis pencapaian target

Melakukan olahraga seringkali menjadi alasan bagi mereka yang mencapai tujuan tertentu, misalnya untuk menurunkan berat badan atau kebugaran. Saat berolahraga, tidak perlu target yang terlalu muluk, dan jangan sampai berputus asa jika target yang diharapkan belum tercapai. Yang perlu dilakukan di awal kebiasaan berolahraga adalah membiasakan diri berolahraga dengan tetap memiliki target, sehingga tidak ada kata putus asa dalam berlatih olahraga.

  1. Menggunakan peralatan yang nyaman

Berolahraga tidak haru dilakukan di pusat-pusat kebigaran atau tempat fitnes. Berolahraga bisa dilakukan dimana sajaasalkan tempat tersebut mendukung. Secara sederhana, berolahraga bisa diawali dari penggunaan sepatu dan pakaian yang nyaman digunakan untuk bergerak aktif. Olahraga sederhana bisa dilakukan dengan berenang, berjalan santai, joging, skipping, latihan beban dengan botol air, senam aerobik, dan banyak lagi lainnya.

  1. Bersenang-senang

Melakukan aktivitas olahraga bisa menjadi suatu sarana refreshing untuk pikiran. Dengan berolahraga, harapannya bisa mengurangi kejenuhan dari rutinitas pekerjaan yang membebani otak. Lakukanlah olahraga yang disenangi, dan variasikanlah aktivitas olahraga yang berbeda agar tidak bosan. Berolahraga bisa pula mengajak serta keluarga dn teman agar bisa lebih ceria.

  1. Merayakan keberhasilan berolahraga

Jika dengan melakukan olahraga, target yang diharapkan sudah bisa tercapai, maka tidak ada salahnya jika merayakan keberhasilan dari pencapaian yang didapatkan. Merayakan keberhasilan akan semakin memberikan motivasi diri agar semakin semangat lagi berolahraga. Namun, keberhasilan gol berolahraga jangan dirayakan dengan makan berkalori tinggi. Rayakan dengan liburan, membeli baju idaman, membeli sepatu, agar tidak memperburuk program olahraga yang sedang dijalankan.

0
0%
like
1
50%
love
1
50%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });