Entertaiment

Fakta Menarik Tentang Deathstroke Musuh Utama Batman

Beberapa waktu yang lalu, jagad media sosial digegerkan dengan video pendek yang diunggah oleh Ben Affleck. Dimana dalam video pendek tersebutlah munculah satu karakter yang telah dikenal luas apalagi bagi para penggemar DC yakni Deatstroke. Sehingga kemudian muncul spekulasi bahwa Deathstroke-lah yang akan menjadi sosok musuh di film solo Batman nantinya. Seperti yang diketahui pihak DC tengah disibukan dengan proyek film semestanya yakni DC Extended Universe. Dimana pada proyek film semesta tersebut, berbagai pahlawan terkenal DC tengah bersiap untuk naik ke layar lebar. Semuanya dimulai dengan Man of Steel dan kemudian dilanjutkan dengan Batman VS Superman: Dawn Of Justice. Khusus untuk film kedua, bisa dibilang itu adalah kemunculan pertama kali Batman yang diperankan oleh Ben Affleck. Dimana menurut rencana, Batman versi Ben Affleck akan memiliki film solonya sendiri. Dan seperti menurut rumor yang santer beredar bahwa Deathstroke adalah karakter penjahat yang bakal terpilih menjadi musuh utama dalam film solo Batman nantinya. Tapi ternyata masih banyak orang yang belum tahu tentang Deathstroke. Untuk itulah, berikut ini ada fakta menarik tentang deathstroke musuh utama batman.

Fakta Menarik Tentang Deathstroke Musuh Utama Batman

sponsor:  kezia skin expert.

Fakta Menarik Tentang Deathstroke Musuh Utama Batman

  1. Tentara Super Dari Uji Coba

Tak ubahnya sosok superhero maupun villain dalam berbagai cerita komik, Deathstroke awalnya hanyalah manusia biasa. Namun Deathstroke yang memiliki nama asli Slade Wilson mengikut sebuah proyek uji coba untuk menciptakan tentara super. Dimana tentara super tersebut awalnya diciptakan demi sebuah misi yang sangat rahasia. Karena sangat rahasianya misi tersebut membuat hanya segelintir orang saja yang mengetahui tentang proyek uji coba tersebut. Bahkan para relawan termasuk Slade Wilson juga identitasnya sangat dirahasiakan dari siapapun. Dari percobaan tersebutlah kemudian kemampuan bertarung dan kecerdasan yang dimilikinya meningkat sangat drastis. Namun ternyata kekuatan luar biasa tersebut memiliki efek samping. Membuat Deathstroke mengamuk dan memutuskan untuk melakukan berbagai tindakan kriminal yang berbahaya. Sesuatu yang kemudian mengubah Slade Wilson menjadi Deathstroke sebagai super villain  yang sangat berbahaya.

  1. Pernah Menjadi Anggota Suicide Squad

Ternyata Deathstroke tidak selamanya bekerja seorang diri. Karena dalam salah satu komik yang pernah diterbitkan oleh DC, diceritakan Deathstroke bergabung dalam kelompok Suicide Squad. Seperti yang diketahui, Suicide Squad adalah sebuah kelompok supervillain yang terdiri dari Harley Quinn, Captain Boomerang maupun Deadshoot. Dimana Suicide Squad berkumpul demi satu misi yang seringkali sangat rahasia. Namun nyatanya Deathstroke tidak bertahan terlalu lama bergabung dalam Suicide Squad. Karena sifatnya yang selalu ingin beraksi seorang diri. Sehingga membuatnya tidak cocok untuk bekerja sama dalam sebuah tim. Meskipun itu tim kumpulan para super villain sekalipun.

  1. Menjadi Inspirasi Terciptanya Deadpool

Fakta Menarik Tentang Deathstroke Musuh Utama Batman

Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi bahwa baik Marvel maupun DC seringkali menciptakan tokoh yang mirip antara satu sama lain. Hal yang hampir sama juga terjadi pada Deathstroke. Dimana setelah penciptaan dari Deathstroke oleh DC maka Marvel pun tidak berlangsung lama menciptakan karakter bernama Deadpool. Mulai dari kemampuan hingga kostum juga begitu mirip. Bahkan nama asli dari dua karakter juga begitu menyerupai. Deathstroke dengan nama asli Slade Wilson sedangkan Deadpool dengan nama asli yaitu Wade Wilson.

  1. Awalnya Bernama The Terminator

Deathstroke pertama kali muncul di komik New Titans yang diterbitkan oleh DC. Namun nyatanya pertama kali muncul tokoh tersebut bernama The Terminator bukan Deathstroke seperti yang dikenal luas sekarang. Nyatanya ada alasan dibalik penggantian nama dari The Terminator menjadi Deathstroke. Alasannya adalah kemunculan pertama kali karakter tersebut bertepatan dengan tengah boomingnya film Terminator yang dibintangi oleh Arnold Schwarnznyeger. Sehingga untuk menghilangkan kesan dari film tersebut, DC lebih memilih untuk menggantinya menjadi Deathstroke.

  1. Musuh Terkuat Di Semesta DC

Dengan uji cobanya sebagai tentara super mengubah Slade Wilson menjadi sosok Deathstroke yang menakutkan. Bukan hanya memiliki kekuatan fisik yang luar biasa namun juga kecerdasan yang sangat tinggi. Hal tersebutlah yang membuat banyak pahlawan DC selalu kewalahan apabila menghadapinya. Mulai dari Aquaman, Green Lantern, Flash maupun Batman tidak pernah berhasil mengalahkannya. Sehingga seringkali apabila ingin menghadapi Deathstroke maka para pahlawan DC lebih memilih bergabung untuk bersatu melawannya.

  1. Rival Abadi Batman

Fakta Menarik Tentang Deathstroke Musuh Utama Batman

Mungkin apabila menyebut siapa sosok rival abadi dari Batman maka semua orang akan menyebut sosok jahat bernama Joker. Hal tersebut tidak lepas karena Badut berwajah mengerikan tersebut selalu terlihat melawan Batman. Namun ternyata bukan hanya Joker yang pantas disebut sebagai rival abadi dari Batman. Karena Deathstroke juga pantas mendapatkan sebutan tersebut. Hal itu disebabkan karena dalam Komik DC seringkali diceritakan pertempuran satu lawan satu antara Batman dengan Deathstroke. Apalagi dengan kemampuan mengatur strategi yang hampir mirip dimiliki oleh kedua tokoh tersebut. Yaitu sebelum mengandalkan otot maka kedua tokoh tersebut terlebih dahulu mengandalkan otak mereka untuk mengatur penyerangan Sehingga membuat pertempuran sengit diantara kedua tokoh tersebut tidak bisa terhindari dan juga menjadi selalu yang ditunggu oleh para penggemar DC.

Tentunya apabila nanti Deathstroke benar-benar muncul di film solo Batman yang diperankan oleh Ben Affleck maka sepak terjangnya patut dinantikan.  Dan juga patut ditunggu, aktor mana yang akan memerankan super villain asal DC tersebut. Walaupun tentu segalanya harus menunggu pengumuman resmi dari pihak DC terlebih dahulu.

1
100%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });