Rambut ku

Rahasia Rambut Tebal Alami

Rahasia Rambut Tebal Alami

Beberapa wanita yang terlahir dengan rambut yang panjang dan tebal secara alami harus bersyukur. Namun bagi Anda yang tidak mendapatkan karunia tersebut Anda tetap dapat berusaha supaya rambut Anda menjadi lebih tebal dan berisi. Berikut terdapat rahasia rambut tebal alami dengan langkah-langkah dan tips sederhana yang dapat Anda coba.

sponsor: cream pemutih wajah.

Tips Rambut Tebal Alami

  1. Cintai rambut Anda

Ingin rambut Anda tebal, hitam, dan berkilau? Solusi pertama adalah selalu mencintai rambut Anda. Hal ini berarti Anda harus rutin merawat rambut dan hindari produk-produk perawatan rambut yang dapat merusak seperti produk yang mengandung sulfat. Anda dapat memilih produk berbahan herbal untuk merawat rambut Anda. Anda juga harus rutin mencuci rambut terutama ketika terasa lengket dan berminyak.

  1. Rambut yang kotor menyebabkan rambut bergelombang

Anda harus rutin membersihkan rambut. Tidak harus dengan keramas setiap saat, tapi Anda juga dapat membersihkan rambut dengan sikat rambut untuk membersihkan debu yang setiap hari datang menyerang.

  1. Keringkan rambut setelah keramas

Setelah keramas selalu keringkan rambut Anda setelah itu. Anda dapat menggunakan bantuan alat pengering rambut untuk mempersingkat waktu. Usahakan rambut dalam keadaan benar-benar kering hingga ke akarnya.

  1. Potongan rambut yang tepat

Potonglah rambut Anda dengan model yang sesuai dengan struktur rambut dan wajah Anda. Potongan rambut yang pendek dapat lebih baik untuk mengatasi rambut yang tipis. Dengan potongan tersebut rambut akan terlihat lebih berisi dan tebal.

  1. Berikan nutrisi untuk rambut Anda

Konsumsi makanan yang baik seperti sayuran yang berserat dan mengandung protein tinggi. Rambut Anda membutuhkan asam folat, mineral, vitamin, dan nutrisi penting lainnya. Konsumsi juga buah-buahan seperti jeruk yang mengandung vitamin C yang sangat penting untuk memproduksi keratin.

  1. Minum yang cukup

Penyebab kerontokan rambut salah satunya adalah racun yang ada di dalam tubuh. Jadi pastikan Anda minum air sebanyak 2 hingga 3 liter setiap hari untuk membantu proses pengeluaran racun di dalam tubuh.

  1. Olahraga secara rutin

Olahraga secara rutin tidak hanya baik untuk tubuh namun juga untuk rambut Anda. Olahraga dapat membantu mengeluarkan zat-zat yang tidak baik melalui keringat termasuk zat yang berada di kulit kepala.

  1. Pijat

Salah satu rahasia rambut tebal alami adalah dengan memijat kulit kepala. Anda dapat memijat kulit kepala Anda dengan minyak zaitun secara teratur. Anda juga dapat menyampurkan minyak kelapa, minyak wijen, dan kastroli untuk memijat rambut Anda.

Sikat rambut Anda menggunakan sikat rambut yang berkualias setiap hari minimal selama 5 hingga 10 menit. Hal ini dapat memperlancar peredaran darah ke folikel rambut, sehingga dapat membantu rambut Anda untuk tumbuh lebih sehat dan cepat.

  1. Jangan pernah bergantian menggunakan alat mandi

Jangan pernah Anda berbagi atau bergantian menggunakan alat-alat mandi seperti handuk, sisir, atau sikat. Jangan lupa untuk membersihkan alat-alat tersebut secara teratur

Obat Rambut Tebal Alami yang Dapat Anda Buat Sendiri

  • 2 hingga 3 cangkir teh hijau sebagai antioksidan.
  • Lidah buaya juga sangat baik untuk merawat dan melindungi rambut dari kerusakan radikal bebas. Terapkan cairan lidah buaya untuk memijat rambut Anda secara rutin, hal ini dapat melindungi kulit kepala Anda dengan baik dari infeksi jamur atau bakteri yang dapat mengganggu pertumbuhan rambut.

Demikian rahasia rambut tebal alami yang sangat mudah untuk dilakukan. Mendapatkan rambut yang tebal, hitam, dan berisi tidak begitu sulit bukan? Selamat mencoba.

0
0%
like
0
0%
love
3
100%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });